oleh

Tandai Gejala Stres yang Sering Diabaikan

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Meskipun tubuh selalu memberikan sinyal jika ada ‘sesuatu’ yang tidak beres, banyak orang kurang menyadari hal itu. Begitu pula ketika Anda sedang dilanda stres.

Padahal mengabaikan sinyal yang memberitahukan bahwa tubuh sedang stres bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan. Karena itulah, dikutip dari tempo.co, Anda sebaiknya lebih peka mengenali tanda stres yang berulangkali terjadi dan sering diabaikan. Apa sajakah itu? berikut uraiannya:

1. Emosional
Panik dan rasa cemas akan mewarnai keseharian Anda yang mengalami stres berat. Respons ini merupakan mekanisme pertahanan alami dari tubuh.

2. Pola makan berubah
Stres umumnya terjadi akibat tingginya hormon kortisol yang dikaitkan dengan peningkatan asupan kalori dan makanan manis. Jika tiba-tiba nafsu makan meningkat, bisa jadi Anda sedang stres.

3. Siklus haid tidak teratur
Hormon prostaglandin akan meningkat ketika tubuh mengalami stres. Hormon ini akan memperparah kram dan membuat siklus haid menjadi tidak teratur.

4. Kurang tidur
Ketika stres, otak akan mengalami kesulitan bekerja dengan normal. Mereka yang mengalami stres juga akan mengalami kurang tidur. Padahal, kondisi ini akan membawa dampak negatif yang semakin memperparah stres.

5. Muncul jerawat
Jerawat hormonal yang muncul menjelang siklus haid juga bisa muncul akibat stres. Kurangnya jadwal tidur juga mengurangi waktu kulit untuk beregenerasi. ** Baca juga: Meskipun Bau, Jangan Pernah Tahan Kentut Anda

6. Sakit kepala
Leher dan bahu yang tegang diikuti dengan sakit kepala adalah pertanda lain Anda dalam kondisi stres. Sakit yang timbul pada tulang belakang bagian bawah juga bisa disebabkan karena stres.

Jangan pernah mengabaikan sinyal yang dikirimkan tubuh, meskipun terlihat sepele.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email