oleh

Tampak Lebih Muda Dengan Konsumsi Makanan Berikut

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Siapa sih yang tidak ingin memiliki wajah cerah dan terlihat lebih muda? Selain dari luar, Anda pun harus melakukan perawatan dari dalam. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan yang dapat membantu kesehatan kulit, rambut, bahkan kuku.

Berikut adalah beberapa jenis makanan yang membuat Anda terlihat lebih muda, dikutip dari webkesehatan.com:

1. Oatmeal
Memberi nutrisi pada kulit, melindungi kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari serta menangkal penuaan akibat radikal bebas.

2. Keju Mozzarella
Melindungi dan memperkuat enamel gigi, meningkatkan produksi air liur dan melawan bakteri penyebab gigi kuning.

3. Jeruk Bali
Kandungan vitamin C mendorong pertumbuhan kolagen dalam tubuh yang membantu mencegah pengenduran pada kulit.

4. Semangka
Senyawa antioksidan membantu mencegah kerusakan kulit akibat sinar ultraviolet.

5. Bluberi
Mencerahkan dan meratakan warna kulit, melawan kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas. Selain itu, bluberi juga mengandung arubtin atau yang dikenal sebagai turunan alami dari pencerah kulit hydroquinone.

6. Delima
Mencegah timbulnya garis-garis halus, keriput dan kulit kering dengan menetralisir radikal bebas yang memapar kulit. Asupan vitamin C yang lebih tinggi mengurangi kemungkinan kulit kering dan keriput pada wanita paruh baya.

7. Alpukat
Asam oleat dan asam lemak omega-9 baik dalam membantu kulit dalam mempertahankan kelembaban kulit agar lapisan luarnya tetap lembut, gemuk dan lentur.

8. Kenari
Asam lemak omega-3 membantu menjaga rambut Anda terhindar dari dehidrasi. Sementara vitamin E membantu memperbaiki kerusakan folikel. Lapisan tembaga pada kulit kenari akan membantu Anda menjaga warna kulit alami.

9. Kubis
Vitamin K membantu dalam proses pembekuan darah yang sehat, sehingga pembulu darah di sekitar mata tidak bocor dan menyebabkan mata berbayang.

10. Kopi
Secangkir kopi terkandung senyawa bioaktif yang dapat membantu melindungi kulit Anda dari melanoma yang merupakan salah satu dari lima kanker paling sering ditemukan di Amerika.

11. Lobster
Lobster tinggi akan zinc dan memiliki sifat anti inflamasi yang dapa membantu mengobati berbagai gangguan kulit termasuk juga jerawat. Mempercepat pembaharuan sel kulit.

12. Telur
Telur merupakan sumber biotin, vitamin B kompleks yang memetabolisme asam amino, yang merupakan blok pembangun protein, dan juga memicu pembentukan kolagen. ** Baca juga: Wow, Tulis Ucapan Terima Kasih Bikin Anda Lebih Sehat Lho

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email