oleh

Tahun 2020, 448 Aparatur Sipil Negara Kabupaten Tangerang Pensiun

image_pdfimage_print

Kabar6 – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 448 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bakal memasuki usia pensiun pada 2020 ini.

“Dari total yang pensiun itu ada pejabat eselon II, eselon III, eselon IV, dan tenaga fungsional, pelaksanaa, hingga guru,” ujar Kepala Bidang ( Mutasi pada BKPSDM Kabupaten Tangerang Iskandar Nordat, Kamis 9/1/2020.

ASN yang pensiun, menurut Iskandar, bisa mencapai 20 hingga 30 orang dalam setiap bulan. Banyaknya pegawai yang pensiun ini kontras dengan kondisi Kabupaten Tangerang yang hingga kini masih kekurangan ribuan pegawai.

**Baca juga: Pemkab Tangerang Fokus Tanggulangi Dampak Musibah Banjir.

Saat ini jumlah total ASN yang dimiliki Pemkab Tangerang sebanyak 11.173 personel. Jumlah tersebut masih jauh dari memadai untuk menopang roda birokrasi, mengingat jumlah ideal adalah sebanyak 15.000 ASN. “Kami masih kekurangan 4.000 lebih ASN,” kata Iskandar. (Vee)

Print Friendly, PDF & Email