oleh

Tagana Banten Cairkan Uang ‘Kadeudeuh’

image_pdfimage_print

Kabar6-Koordinator Tagana Banten H. Andika Hazrumy, Senin (29/7/2013) kemarin mencairkan sekaligus menyerahkan uang kadeudeuh untuk dana operasional Tagana Kabupaten/Kota.

“Peruntukan uang kadeudeuh ini untuk kesekretariatan Tagana Kabupaten/Kota, masing-masing wilayah mendapat bantuan lima juta rupiah,” kata H. Andika Hazrumy di Serang.

Selain mencairkan uang kadeudeuh, Tagana Provinsi Banten mengumpulkan seluruh relawan Tagana se-Banten yang berjumlah 1.286 personel mengikuti acara buka puasa bersama.

“Momen Ramadhan tidak harus dijadikan alasan oleh Tagana Kabupaten/Kota dan Provinsi Banten untuk mengendorkan semangat para relawan dalam mendarmakan baktinya untuk berbuat baik dan membantu sesama,” ujar Andika.

Ia menyebutkan, momen Ramadhan justru dapat dijadikan sebagai perekat silaturahmi seluruh anggota keluarga besar Tagana di Banten.

“Kita berkumpul menjadi satu dalam satu ruangan masjid bahwa kita adalah saudara,” ucap Andika saat berbuka bersama anggota Tagana di Masjid Darrusolichan, Jalan Bayangkara, Cipocok Jaya.

Anggota DPD RI itu berharap, Tagana sebagai bagian dari organisasi kemasyarakatan yang konsern terhadap bidang kemanusiaan dan kebencanaan, diikuti dengan stuktur yang jelas dan untuk itu para anggota harus loyal serta patuh pada korp organisasi.

“Kader Tagana harus selalu mengedepankan prinsip-prinsip Tagana, yaitu one comment, one rule, one corp,” pintanya.

Relawan Tagana, imbuh Andika, harus memahami masalah kebencanaan secara menyeluruh. Permasalahan relawan, menurutnya, bukan hanya sebatas menghadapi bencana dan musibah, namun juga harus memperhatikan, melihat, dan menyimak mengenai bencana sosial.

“Tim Relawan Tagana harus mulai peduli dengan masalah-masalah sosial (PMKS) serta berpikir bagaimana cara penanggulanggannya,” ujar Andika.

Dalam rangkaian acara, Tagana Banten menyerahkan bingkisan tali kasih kepada 100 anak kurang mampu dan yatim piatu sebagi wujud kepedulian terhadap sesama di bulan Ramadhan.(rani)

Print Friendly, PDF & Email