1

Tarik Keuntungan Melalui Warna (Bagian 1)

Kabar6-Ada dua prinsip mengenai penggunaan warna. Dalam feng shui, warna mewakili spektrum utuh warna pelangi dan masing-masing memiliki aspek Yin dan Yang, tergantung pada nuansa dan jumlah hitam atau putih yang terkandung di dalamnya.

 

Semakin gelap warnanya semakin Yin warna tersebut, karena didominasi hitam. Sebaliknya, putih adalah warna Yang. Untuk keberuntungan dan kekayaan, diciptakan oleh merah dan warna emas.

 

Pemakaian merah dan warna emas, akan mengaktifkan keuntungan berupa kemakmuran yang mengagumkan. Warna emas menyatakan uang. Di sisi lain juga melambangkan unsur logam, dan itu berbahaya bagi sektor Timur dan Tenggara, karena logam dapat menghancurkan energi kayu.

 

Di dalam rumah, paduan merah dan emas tidak boleh mendominasi seluruh dinding. Disarankan untuk menggunakannya sedikit. Merah dan emas bukan paduan yang baik untuk kamar tidur.

 

Sementara ungu ditempatkan di Utara mewakili air untuk memancing keuntungan dan kemakmuran. Perpaduan ungu dan perak dapat menjadi kombinasi yang baik untuk bisnis.

 

Perpaduan biru dan hijau menyatakan pertumbuhan yang lambat dan tetap. Biru dengan hijau menunjukkan harmonis dan seimbang untuk ruang anak-anak yang sedang tumbuh.

 

Sementara itu untuk menarik keuntungan bagi putra keluarga, gunakan kombinasi hijau dengan merah, namun setelah anak berusia dua belas tahun. ** Baca juga: Tanaman/Bunga yang Tepat Untuk Rumah

 

Kombinasi warna hijau dan merah di kamar tidur pada bagian Selatan, akan memberi kebanggaan dan kehormatan. Anak akan meraih sukses di sekolah dan berperilaku baik. Hijau mewakili pertumbuhan dan merah berhubungan dengan pemenuhan satu tahap kehidupan seseorang.(ilj/bbs)

 

Bersambung…