1

Dirut Perumdam TKR Apresiasi soal Penyerahan IPA dari PT. BSD

Kabar6-Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam TKR) Kabupaten Tangerang, Sofyan Sapar, mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PT. BSD Tbk yang telah memberikan IPA sambungan langsung kedua kepada Perumdam TKR.

Pernyataan tersebut disampaikan pada saat penandatanganan berita acara serah terima Instalasi Pengolahan Air (IPA) dan fasilitas berikut lahan milik PT. BSD Tbk kepada Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam TKR) Kabupaten Tangerang.

Acara serah terima tersebut dilakukan di Aula Kantor Perumdam TKR, Kota Tangerang, Senin (19/6/2023).

“Kami memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam penyerahan aset seperti ini. Semoga penyerahan aset ini menjadi awal yang baik bagi kerja sama antara BSD dan Perumdam TKR untuk menjaga keberlangsungan suplai air di BSD dan Kabupaten Tangerang,” kata Sofyan.

Dirut perusahaan plat merah itu menambahkan penyerahan IPA tersebut juga bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi Banten dalam hal proses pendampingan hukumnya agar semuanya sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan tidak ada yang menyalahi aturan.

**Baca Juga: Bupati Zaki Hadiri Serah Terima IPA PT. BSD Tbk ke Perumdam TKR

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, mengatakan serah terima IPA dari PT BSD Tbk termasuk dengan fasilitasnya tersebut merupakan instalasi kedua yang diserahkan. Menurut Bupati dua periode ini penyerahan pertama yang sudah diserahkan kepada Perumdam TKR kurang lebih sekitar 13.000 pelanggan dan kedua yang pengembangan berada di Kabupaten Tangerang sekita 6.800 pelanggan sambungan langsung yang diserahkan pada hari ini.

“ini merupakan satu kerjasama yang walaupun terlihat terlalu besar tetapi kedepannya justru lebih menjamin pasokan terhadap ketersediaan air dari Perumdam TKR kepada warga BSD. Dan kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh unsur karena penyerahan hari ini berlangsung dengan baik lancar,” ujar Zaki.

Ketua DPD Golkar DKI Jakarta ini menambahkan adanya alih teknologi, alih kemampuan, yang sudah diberikan dari PT. BSD kepada Perumdam TKR bisa dikelola langsung dengan baik. Termasuk juga terobosan-terobosan inovasi sehingga pelayanannya dapat terjaga dan meningkat kualitasnya.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Kajati Banten beserta seluruh tim yang mengasistensi dan apa yang kita lakukan ini sangat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat banyak di Kabupaten Tangerang,” katanya. (Oke)




Rapat dengan PT BSD, Pemdes Lengkong Kulon Bahas Soal Banjir

Kabar6.com

Kabar6-Pemerintah Desa Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang Banten, mengadakan rapat dan diskusi dengan pihak PT Bumi Serpong Damai (BSD) beberapa waktu lalu.

Kepala Desa Lengkong Kulon Mohamad Paiz mengatakan, tujuan diadakannya rapat diskusi ini adalah untuk mencari solusi penanganan banjir di Kampung Sawah RW 03 Desa Lengkong Kulon, yang terjadi banjir pada tanggal 1 januari 2020 lalu, yang penyebabnya adalah tersumbatnya saluran air masyarakat oleh saluran PT BSD yang belum selesai.

“Yang kita bicarakan dengan PT BSD adalah masalah Percepatan Pembangunan saluran air BSD, untuk masyarakat supaya segera di selesaikan. Lalu memberikan saran dan masukan kepada BSD, supaya saluran air masyarakat bisa terkoneksi ke saluran BSD,” ujar Paiz kepada Kabar6.com, Selasa (14/1/2020).

Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga mencari solusi bersama, agar jangan sampai terjadi lagi banjir akibat dari pembangunan BSD.**Baca juga: Nunggak Bayar Pajak, Bapenda Segel PT Auto Parking di Gading Serpong.

“Alhamdulillah, kesimpulannya adalah, BSD akan melakukan percepatan penyelasaian saluran-saluran air untuk menampung air dari masyarakat. Mereka juga akan menyediakan mobil-mobil penyedot air apabila curah Hujan cukup tinggi,” pungkas Paiz. (Ris)




Kerjasama Dengan PT BSD, Bupati Zaki Resmikan SDN Situgadung di Pagedangan

Kabar6.com

Kabar6-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar resmikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) Situgadung I dan Situgadung II di Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Senin (17/12/2018).

Pada kesempatan tersebut Zaki mengatakan, ini merupakan kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah dengan PT. Bumi Serpong Damai,Tbk untuk melakukan tukar menukar asset.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 19 Tahun 2016 tentang Pedoman Pengelolaan Barang Milik Daerah dan Peraturan Daerah Nomor 06 Tahun 2010 tentang Pengelolaan Barang Daerah Kabupaten Tangerang, sehingga dapat terlaksana dan terselesaikan dengan baik.

“Jaga dan rawat gedung sekolah baru ini, anak-anak jaga kebersihan sekolah giatlah belajar dan hormati ibu guru,” ujar Zaki di SDN Situgadung I.

Zaki melanjutkan, dengan diresmikannya gedung baru ini mudah-mudahan bisa menjadi salah satu motivasi dan semangat bagi kita semua untuk mewujudkan komitmen Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam rangka mensukseskan program pembangunan daerah.

Yaitu mewujudkan masyarakat yang cerdas sesuai dengan visi dan misi pemerintah yaitu mewujudkan masyarakat Kabupaten Tangerang yang religius, cerdas, sehat dan sejahtera.

“Saya berharap semoga keberadaan gedung SDN ini baik secara langsung maupun tidak langsung akan memberikan dukungan yang positif terhadap peningkatan pelayanan pendidikan kepada anak-anak kita sebagai cikal bakal penerus bangsa,” harapnya.

Pimpro PT. Bumi Serpong Damai, Abu Bakar Sidik mengatakan, keberadaan gedung ini nantinya diharapkan dapat benar- benar digunakan dan dimanfaatkan dengan baik untuk proses belajar mengajar.

**Baca juga: Pengendara Motor Tewas Terlindas Bus Asli di Pandeglang.

Jumlah yang dibangun yakni enam ruang kelas, tambah tiga ruang kelas, tiga ruang kelas plus ruang guru dan kepala sekolah. Lengkap dengan ruang perpustakaan, rumah dinas kepala sekolah, dan juga kursi bangku belajar lengkap dan mushola pun dibangun.

“Selain kualitas bangunan, sekolah SDN Situgadung I dan II ini dibanguan lebih dekat dengan permukiman karena untuk mendekatkan siswa yang bersekolah,” ungkapnya. (Tim K6)