1

Mulyadi Jayabaya Ajak FSPP Dukung Hasbi-Amir: Yang Pasti Menang Aja

Kabar6-Mantan Bupati Lebak periode 2003-2013 Mulyadi Jayabaya tidak ingin pemilihan bupati dan wakil bupati yang digelar pada 27 November 2024 nanti menjadi dagelan.

Hal tersebut disampaikan Mulyadi Jayabaya saat menghadiri Musda VI Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kabupaten Lebak, di Ponpes Mabdaul Hidayah, Rangkasbitung, Rabu (7/8/2024).

“Jangan sampai hanya jadi dagelan yang hanya untung sesaat, kita harus berpikir ke depan, kata Mulyadi Jayabaya.

Pria yang akrab dengan sapaan JB ini pun mengajak FSPP untuk memberikan dukungan kepada putranya yakni Hasbi Jayabaya di Pilbup Lebak.

**Baca Juga: Dukung Airin atau ke Andra-Dimyati di Pilgub ? Ini kata PKB Banten

Hasbi digadang-gadang bakal berpasangan dengan Amir Hamzah yang pernah menjadi wakil JB di periode kedua memimpin Lebak.

“Jangan ragu, kalau ragu lebih baik jangan. Karena menentukan pemimpin ini adalah pahala, yang bisa memajukan Lebak,” kata JB.

“Semoga calon bupati yang kita dukung ini mudah-mudahan bisa membawa keberkahan bagi Kabupaten Lebak ke depan yang lebih baik. Pilih yang udah pasti menang aja,” sambung dia.

Lebih lanjut JB mengharapkan FSPP terus berupaya dalam memajukan pondok pesantren di Lebak.

“Saya bilang ke Ketua FSPP, ini jangan hanya jumlahnya saja, 1.800 pondok pesantren salafi tetapi kualitasnya juga harus ditingkatkan. Bukan hanya FSPP, tapi ada program Magrib Mengaji, karena sekarang udah enggak kedengaran Magrib Mengaji, tapi anggaran dari pemda itu besar Rp2,6 Miliar,” papar JB. (Nda)