Ma`aruf Amin Akui Perolehan Suaranya Di Banten Tidak Maksimal

kabar6.com

Kabar6-Calon Wakil Presiden pangan nomor 1, Maruf Amin mengakui perolehan suaranya di Provinsi Banten tidak terlalu signifikan, berbeda di daerah lainnya, perolehan suara Capres dan Cawapres nomor urut 1 itu bisa mencapai angka 70 persen dari total suara yang ada.

“Banyak kemungkinan yang menyebabkan perolehan suara di Banten ini kurang signifikan,” kata Maruf Amin, dalam pidatonya saat menghadiri acara silaturahim keluarga besar NU, dalam rangka tasyakuran atas terselenggaranya pemilu damai, di gedung PWNU Banten, Sabtu (27/4/2019).

Meski begitu, dirinya mengaku optimis bisa keluar sebagai pemenangnya untuk mendampingi Joko Widodo sebagai Presiden dan Wakil Presiden nantinya, setelah KPU RI mengumumkan perhitungab perolehan suara hasil Pemilu 2019 kemarin.

“Tapi jangan buru-buru panggil saya wakil Presiden dulu, sampai ada hasil keputusan resmi dari KPU,” katanya.**Baca juga: PPK Ciputat: Hitung dan Rekap Ulang Tidak Ada Perubahan Angka.

Dirinya juga bersyukur, seluruh tahapan Pemilu 2019 lalu bisa berjalan aman dan lancar, tanpa ada kendala apapun.(Den)