1

Seramnya Pelarian Diri Terheboh di Dunia

Kabar6-Melarikan diri dari penjara dan menjadi buronan merupakan hal yang menegangkan dan menyisakan kisah menyeramkan. Bahkan, beberapa kisah pelarian tersebut menjadi inspirasi sebuah film.

 

Kisah pelarian apa saja yang terkenal di dunia?

 

1. The Great Escape

Merupakan kisah pelarian 76 tentara sekutu pada dari sebuah penjara Jerman selama perang dunia II, yang bernama Stalag Luft III.

 

Mereka melarikan diri dengan menggali tiga terowongan sedalam 30 kaki di bawah permukaan penjara, dengan rencana melewati pagar utama kemudian muncul ke permukaan di dekat hutan.

 

Setelah berhasil mengumpulkan koleksi pakaian sipil dan paspor, pada 24 Maret 1944, mereka melarikan diri. Kisah pelarian ini menjadi inspirasi film “Great Escape”.

 

2. Pascal Payet’s Helicopter Escapes

Pascal Payet, kriminal asal Prancis, dipenjara karena kasus perampokan disertai pembunuhan, dan harus menjalani hukuman 30 tahun di penjara Luynes, Prancis.

 

Pada 2001, dia berhasil melarikan diri dengan bantuan seorang yang membajak helikopter dan menjemput Pascal dari atap penjara tersebut. Dua tahun kemudian, Payet kembali lagi ke penjara untuk membesakan tiga tahanan lain. Sayang, pria itu berhasil ditangkap.

 

Pada 2007, Payet kembali berhasil melarikan diri melalui helikopter. Dia dijemput dari atap oleh empat orang bertopeng. Payet menghilang tanpa jejak setelah mendarat di dekat Laut Tengah.

 

3. Dieter Dengler’s Prison Camp Escape

Dengler adalah seorang pilot Angkatan Laut Amerika yang terkenal karena berhasil melarikan diri dari kamp penjara selama Perang Vietnam dari sebuah penjara di hutan. Ia harus menghabiskan 23 hari di hutan dan bertahan dari serangga, lintah, parasit, dan kelaparan sebelum akhirnya diselamatkan oleh helikopter Amerika.

 

4. Escape From Alcatraz

Pada 1962, Frank Morris, Clarence, dan John Anglin berhasil melarikan diri dari Penjara Alcatraz, dengan cara menggunakan serangkaian alat, termasuk bor yang dirakit dari penyedot debu.

 

Mereka menuruni cerobong asap sampai akhirnya menuju pantai, kemudian dengan cepat membuat rakit dan melarikan diri ke San Fransisco Bay. ** Baca juga: Orang-orang Ini Melakukan Perjalanan yang Tidak Biasa

 

5. The Maze Prison Escape

Pada 1983, 35 orang napi melarikan diri setelah mengambil kendali penjara The Maze dengan cara kekerasan. Setelah melukai beberapa penjaga serta mencuri seragam mereka, para tahanan tersebut membajak mobil dan mengambil alih pos jaga yang di dekatnya. Ketika tidak bisa melewati gerbang utama, para tahanan tersebut melompat pagar dan kabur dengan berjalan kaki.

 

Wuiihh menyeramkan ya. (ilj/bbs)