1

Gelar Job Fair 2017, Begini Harapan Kadisnaker Kabupaten Tangerang

Kabar6-Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang, Jarnaji kiranya punya harapan tersendiri atas kegiatan Job Fair Kabupaten Tangerang 2017 yang digelar di lapangan Margigrass CitraRaya, di Kecamatan Panongan, Selasa (5/12/2017).

Harapannya tak lain, agar jumlah pengangguran di Kabupaten Tangerang bisa ditekan hingga sekecil-kecilnya. Agar tingkat warga Kabupaten Tangerang sejahtera.

Jarnaji menyebut, saat ini jumlah pencaker diwilayah kerjanya itu sebanyak 36.610 orang, dari total jumlah penduduk sebanyak 3,5 juta jiwa.

Namun, jumlah itu berbeda dengan data yang dilaporkan perusahaan kepada Disnaker Kabupaten Tangerang, yakni sebanyak 1.166 orang dan yang berhasil ditempatkan di perusahaan hanya 848 orang.

“Dengan adanya kegiatan job fair ini, jumlah pencari kerja bisa secara langsung bertemu dengan perusahaan yang ditujunya,” ungkap Jarnaji, siang tadi.**Baca juga: Job Fair Kabupaten Tangerang Dibuka, 7.800 Lowongan Tersedia.

Selain itu, sistem yang digunakan dalam pendaftaran job fair tahun ini, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini pendaftaran menggunakan barcode, guna mengantisipasi terjadinya antrean panjang pencaker di bursa kerja.**Baca juga: Sekda Kabupaten Tangerang Buka Job Fair 2017 Di Mardigrass.

“Kami berharap agar para Pencaker bisa mengikuti job fair ini dan bisa menempati pekerjaan sesuai dengan kriteria yang dipilih,” tandasnya.(Tim K6)