1

Bupati Lepas Kontingen Popda Kabupaten Tangerang

Kabar6- Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ke XI tingkat Provinsi Banten tahun 2024, sekaligus menargetkan masuk posisi tiga besar.

“Mudah-mudahan adik-adik kita yang kita lepas bersama ini dapat mengharumkan nama Kabupaten Tangerang. Saya berharap minimal tiga besar, syukur-syukur bisa menjadi juara umum,” kata Andi di Tangerang, dilansir Antara  Senin (3/6/2024).

**Baca Juga:Ibu Bertindak Asusila ke Bocah, Polres Tangsel: Diserahkan ke Polda Metro

Menurutnya, kontingen Popda Kabupaten Tangerang sebanyak 254 atlet sudah disiapkan baik secara fisik maupun mental, sehingga dihsrapkan bisa tampil maksimal pada kegiatan yang diselenggarakan setiap tahun tersebut.

Ia juga berpesan kepada seluruh kontingen untuk menjaga nama baik daerah, performa, dan menunjukkan kemampuan terbaiknya di ajang Popda.

“Teriring doa dan dukungan kita semua, semoga adik-adik beserta para pelatih semuanya mendapatkan hasil yang sangat maksimal untuk menunjukan bahwa Kabupaten Tangerang atletnya siap mendukung untuk mewujudkan Kabupaten Tangerang yang semakin gemilang,” katanya.

Pelepasan ratusan atlet dari unsur pelajar itu menjadi penyemangat sehingga bisa tampil maksimal pada kegiatan yang digelar di Kota Tangerang itu.

Adapun untuk kontingen dari Kabupaten Tangerang beranggotakan sebanyak 254 atlet dan 58 Pelatih, untuk mengikuti 25 cabang olahraga pada Popda ke-11 Tingkat Propinsi Banten itu.(red)




Andi Ony Prihartono: ASN di Kabupaten Tangerang Wajib Netral pada Pilkada 2024

Kabar6-Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintahan kabupaten (pemkab) itu untuk bersikap netral pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

“Saya minta dan saya harapkan kepada seluruh jajaran ASN di lingkungan Pemkab Tangerang untuk selalu bersikap netral jelang Pilkada Serentak 2024 yang akan dilakukan pada November mendatang,” ucap Andi di Tangerang,  dilansir Antara Selasa (21/5/2024)

**Baca Juga:Produksi Pangan Banten Peringkat Delapan se-Indonesia

Pemkab Tangerang telah mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbup) tentang Imbauan Netralitas ASN di Lingkungan Pemkab Tangerang Jelang Pemilu dan Pilkada. Untuk itu, katanya, diharapkan setiap ASN patuh dan konsekuen mematuhi perbup tersebut.

“Kami sudah mengeluarkan aturan-aturan tentang netralitas ASN dan juga mengeluarkan perbup. Oleh karena itu kami harapkan seluruh ASN di Kabupaten Tangerang bisa mempedomani tentang netralitas ASN tersebut jelang pilkada di Kabupaten Tangerang,” ungkapnya.

Ia mengatakan yang dimaksud dengan netralitas adalah setiap ASN tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan lain di luar kepentingan bangsa dan negara, mengingat kedudukannya sebagai pelaksana kebijakan dan pelayan publik yang bebas dari intervensi manapun.

“Sekali lagi saya sampaikan kepada seluruh ASN untuk wajib senantiasa menjaga netralitas dalam menyikapi situasi politik dan tidak terpengaruh atau mempengaruhi pihak lain untuk melakukan kegiatan yang mengarah pada keberpihakan atau ketidaknetralan,” ucapnya.

Ia pun berharap melalui kegiatan sosialisasi dan penandatanganan pakta integritas, seluruh ASN Kabupaten Tangerang semakin memahami peran dan fungsinya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat demi suksesnya pilkada yang berkualitas.

“Saya berharap melalui kegiatan sosialisasi dan penandatanganan pakta integritas ini, seluruh ASN di lingkungan Pemkab Tangerang akan mempunyai wawasan dan pemahaman yang sama tentang netralitas ASN sehingga akan terwujud pegawai ASN yang netral dan profesional, serta akan terselenggara Pilkada 2024 yang berkualitas,” katanya.(red)




Tito Karnavian Tunjuk Andi Ony Prihartono Jadi Pj Bupati Tangerang, Hari ini Dilantik

Kabar6- Pejabat Bupati Tangerang hari ini, Kamis (21/9/2023) resmi dilantik di Pendopo Gubernur Banten.

Pejabat Bupati Tangerang yang menggantikan Bupati dan Wakil Bupati Ahmad Zaki Iskandar Mad Romli yakni Andi Ony Prihartono.

Pria kelahiran Semarang 16 Maret 1970 menjabat Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setjen Kemendagri.

Ia ditunjuk oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian memimpin Kabupaten Tangerang setelah ditinggalkan oleh Zaki dan Romli yang habis masa jabatannya.

**Baca Juga : BBWSC3 Bakal Normalisasi Sungai Cibanten, 60 Rumah Warga Kasemen Serang Direlokasi

Pantauan di lokasi, Sejumlah pejabat di Pemkab Tangerang termasuk Zaki Iskandar sudah tiba di gedung Pendopo sekitar pukul 08:46 WIB didampingi istri dan keluarga.

Saat berita ini diturunkan, pukul 09:00 WIB proses pelantikan belum dimulai.(Aep)