oleh

Sushi Rendang, Inovasi Menu Dua Negara

image_pdfimage_print

Kabar6-Sukses dikukuhkan sebagai makanan khas Indonesia terlezat, rendang Padang terus mendunia. Menu berbahan dasar daging sapi, santan, dan rempah-rempah khas Sumatra Barat ini, terus dikolaborasikan dengan menu-menu lain, baik lokal maupun internasional.

 

Baru-baru ini telah berhasil dikolaborasikan, sushi sebagai menu khas Jepang, dengan rendang menu khas Padang. Rendang Roll atau Sushi Rendang, adalah gulungan nasi berbumbu khas Jepang, berisi potongan daging rendang yang lembut,  dan irisan selada air, dibungkus dengan lempengan rumput laut. ** Baca juga: Tahu Ba’So Bu Widhi, Jajanan Enak & Sehat di BSD Plaza

 

“Ini salah satu menu sushi yang banyak disukai orang, khususnya para kuliner asal Indonesia. Cita rasanya yang unik, berasal dari gulungan nasi sushi dan rumput laut Jepang berpadu dengan kelezatan potongan daging sapi berbumbu khas rendang Padang, akan menghadirkan rasa gurih dan lezat pada setiap gigitan,” tutur Nunung Nurifah, salah seorang penyaji Sushi di Gerai Sushi yang berada di area Warung Bungkus AEON Mall BSD Lantai Dasar, yang akan dibuka 30 Mei 2015 mendatang.

 

Paket sushi rendang isi delapan potong dijual seharga Rp30 ribu saja. Dinikmati selagi hangat, dengan campuran saus khas Sushi, menu kebanggaan Indonesia Jepang ini sepertinya patut dicicipi. (asri)

Print Friendly, PDF & Email