oleh

SMK Muhammadiyah Tangsel Dirampok

image_pdfimage_print
Ilustrasi. (ist)

Kabar6-Kawanan perampok menyatroni Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah, Jalan Raya Puspitek, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel). Dalam aksinya Para pelaku membekap penjaga sekolah sebelum membawa kabur barang elektronik dan uang tunai.

“Saksi ditindih menggunakan kasur sehingga pelaku leluasa mengambil barang-barang elektronik dan uang tunai,” kata Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Alexander Yurikho, Kamis (15/06/2017).**Baca Juga: Beredar Video Aksi Perampokan di Tangsel

Perampokan itu terjadi pada Selasa (13/06/2017) malam. Saat itu penjaga sekolah yang bernama Fadli berniat melakukan patroli malam di lingkungan sekolah.

“Tiba-tiba dihadang oleh lima orang yang menggunakan cadar. Salah seorang pelaku langsung menodongkan golok ke bagian leher,” lanjut Alexander.

Tak sampai di situ, pelaku lalu menutup mata dan mulut korban. Tangan dan kaki korban juga diikat menggunakan kabel. Setelah penjaga sekolah itu tak berdaya, para pelaku menggasak barang elektronik dan uang kemudian kabur meninggalkan lokasi.

“Pelaku meninggakan saksi yang masih terikat di ruang guru. Kerugian akibat kejadian ini sebesar Rp77 juta,” katanya.

Saat ini polisi masih menyelidiki pelaku perampok tersebut. Sejumlah saksi juga sudah diminta keterangan untuk proses penyidikan.(Cep)

Print Friendly, PDF & Email