Serua Deklarasi Jadi Kelurahan Bersih Narkoba

Kabar6-Kelurahan Serua, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bakal menjadi Kelurahan Bersih Narkoba.

 

 

Itu ditandai dengan dideklarasikannya Serua sebagai Kelurahan Bersih Narkoba oleh Lurah Serua, Tomy Patria, tokoh masyarakat dan Badan Narkotika Kota (BNK).

 

Menurut Tomy, mendeklarasikan wilayah yang baru dipimpinnya ini bersih narkoba, bukanlah pekerjaan mudah, karena dibutuhkan komitmen dan dukungan dari warga setempat untuk bersama-sama memerangi narkoba.

 

“Gak gampang loh membebaskan lingkungan dari barang haram yang bernama narkoba itu, apabila tidak didukung warga serta aparat kepolisian. Tetapi bila sudah niat, Insha Allah terlaksana,” kata Tomy usai deklarasi di Aula Kelurahan Serua, Jumat (20/3/2015).

 

Selain melibatkan pengurus Karang Taruna, tokoh agama dan tokoh masyarakat, Tomy juga mengajak para Ibu Rumah Tangga (IRT) menjadi relawan memberantas Narkoba di lingkungan. ** Baca juga: Ketua DPRD Perkirakan Pansus Air Curah PDAM TKR Batal

 

“Biasanya, para IRT mengetahui sikap dan perilaku anaknya di rumah. Jadi bila mencurigakan, silakan laporkan ke kami untuk mendapatkan pendampingan memperoleh rehabilitasi, jadi tidak perlu takut untuk lepas dari pengaruh narkoba,” imbuh Tomy.(ard)