oleh

Sering Gunakan Gel Rambut, Ada 6 Efek Buruk yang Bakal Terjadi

image_pdfimage_print

Kabar6-Agar penampilan terlihat lebih menarik, memakai gel rambut menjadi salah satu cara yang sering digunakan. Ya, rambut menjadi mudah diatur dan tampak indah sesuai keinginan.

Namun di balik itu,, melansir Femalesia, ada efek samping tertentu yang mungkin dapat merusak rambut dalam jangka panjang. Apabila digunakan secara terus menerus dan dalam jangka lama, ada sejumlah efek samping yang diakibatkan oleh pemakaian gel rambut:

1. Rambut rontok
Penggunaan gel rambut yang berlebihan dan terus menerus membuat akar rambut menjadi lemah. Akar yang lemah dapat menyebabkan kerontokan dan menghambat pertumbuhan sehingga merusak rambut. Tidak hanya itu, gel rambut dapat mengeringkan kulit kepala serta membuat rambut kasar dan rapuh.

2. Mengubah warna
Gel rambut turut mempengaruhi warna rambut lantaran mengganggu keseimbangan pH kulit kepala. Selain itu, bahan kimia keras yang terkandung dapat menyebabkan warna rambut alami memudar.

3. Rambut kering
Gel rambut mengandung alkohol dan bahan kimia keras lainnya yang menghilangkan kelembapan rambut. Dengan begitu, rambut mengalami dehidrasi dan kering.

Hal lain, menggunakan gel rambut secara berlebihan dapat menyebabkan kulit kepala terasa gatal dan bersisik serta membuat rambut kasar dan keriting. ** Baca juga: Survei Ungkap, 45 Persen Orang Amerika Malas Ganti Celana Dalam hingga 2 Hari

Jadi, gunakan gel rambut seperlunya saja atau pada acara-cara spesial yang akan Anda hadiri.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email