oleh

Sensasi Unik Berendam Bir Spesial di Jepang

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah tempat bernama Onsen Hinotani, di Misugi Resort, Jepang, menawarkan sensasi unik berendam dalam bir spesial. Kabarnya, cara ini baik untuk kesehatan kulit serta melancarkan sirkulasi darah. Meskipun berada di tempat terpencil, pemandian air panas bir ini merupakan sebuah konsep baru dan menjadi populer di kalangan tamu.

Bir yang digunakan, melansir Elitedaily, bukan sembarang bir tapi merupakan buatan tangan yang sudah melegenda selama 20 tahun. Bir itu merupakan kombinasi beras hitam dan sake, yang membuatnya sedikit manis, namun memiliki cita rasa yang kering. Bir dibuat di Ninja Beer, Taman Samurai Jepang yang paling terkenal, diseduh di tempat di Hinotani Brewery secara turun temurun oleh keluarga Nakagawa.

Resort milik keluarga itu membuat komunitas untuk memberdayakan para petani setempat untuk memasok persediaan membuat bir. Mereka juga menanam spesies organik kuno beras hitam dan beras sake untuk bir Ninja. Diklaim, minuman ini hanya menggunakan mata air alami dari pegunungan di sekitarnya yang digunakan untuk bir dan onsen.
“Ragi dalam bir memberi Anda kulit sangat halus dan memiliki kekuatan antibakteri yang juga baik untuk kulit Anda,” kata Youki Nakagawa, pemilik bagian dari Misugi Resort dan brewmaster. Ditambahkan, “Di atas itu, C02 dalam bir baik untuk sirkulasi darah.”

Bir buatan tangan tersebut dicampur dengan air panas alami setiap 30 menit sekali. Ada dua onsen bir untuk publik, satu ditujukan untuk pria dan satu untuk wanita. Nah, untuk sampai di Misugi Resort, Anda membutuhkan waktu sekira dua jam dari Kyoto dan sekira tiga setengah jam dari Tokyo. ** Baca juga: Ini Lho Negara yang Bebas Asap Rokok

Berminat? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email