oleh

Selama 3 Tahun Gadis Ini Selalu ‘Telanjang Kaki’

image_pdfimage_print

Kabar6-Kebiasaan yang dilakukan Kassandra Smith (20) bukanlah hal umum bagi sebagian besar orang kota tempat tinggalnya. Ya, wanita muda yang satu ini betah tidak pakai sepatu hingga tiga tahun lamanya.

Apa yang menjadi penyebabnya? Melansir Odditycentral, Kassandra mengaku memang tak terlalu suka memakai sepatu sejak awal. Saat sekolah, ia lebih memilih sandal jepit agar terhindar dari pelajaran olahraga. Setiap kali tak pakai sepatu, Kassandra merasa lebih bebas, dan semakin benci alas kaki. Ia pun mulai memakai sandal ke mana-mana.

Hingga pada 2015, Kassandra mulai mencoba jalan-jalan tanpa alas kaki apapun. Dua bulan kemudian, ia memutuskan untuk menanggalkan sepatu selamanya.”Tak hanya aku merasa lebih ringan dan lebih membumi secara spiritual ketika aku tidak pakai sepatu tapi itu membuat kulitku lebih sehat dan mencegah tampilan seperti kaki atlet,” urainya.

Ditambahkan, “Satu-satunya alasan aku mau memakai sepatu lagi jika aku menemukan pekerjaan yang mengharuskanku (pakai sepatu). Tapi perlu pekerjaan yang benar-benar aku sukai dan aku akan bicara dulu pada perusahaan apakah aku ada cara (untuk tidak pakai sepatu).”

Tidak memakai sepatu selama tiga tahun membuat kondisi kaki Kassandra berubah. Ia mengaku jika kakinya lebih kuat meski sering mengalami sejumlah kecelakaan kecil. Kassandra pernah menginjak peniti hingga pecahan kaca. Sempat sakit di awal tak pakai sepatu, namun kini kakinya sudah lebih kebal.

Selain merasa lebih ringan dan membumi, ternyata tak pakai sepatu selama tiga tahun berpengaruh pada mentalnya. Kassandra yang dahulu sering merasa cemas kini justru lebih tenang bahkan percaya diri setelah bertelanjang kaki.

“Aku orang yang cemas tapi saat aku bertelanjang kaki aku jauh lebih relaks,” kata Kassandra yang juga berencana tak pakai sepatu saat menikah nanti. ** Baca juga: Agar Lebih Efektif, Wanita Ini Injeksi Jus Buah ke Pembuluh Darahnya

Berminat mengikuti cara Kassandra? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email