oleh

Sambut Legalitas Kemenag, Lapas Pemuda Tangerang Gelar Tasakuran di Ponpes At Taubah

image_pdfimage_print

Kabar6-Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang) menggelar tasyakuran bersama seluruh peserta didik di Pondok Pesantren At-Taubah.

Tasyakuran ini sendiri digelar dalam rangka menyambut legalitas dari Kementerian Agama untuk Pondok Pesantren At-Taubah. Kegiatan Tasyakuran ini sendiri diselenggarakan di Aula Blok C Pesantren At-Taubah, Rabu (14/8/2019).

Turut hadir dalam Tasyakuran ini, Gilang Riflianto selaku Kepala Sub Seksi Bimkemaswat, jajaran pengurus Pondok Pesantren At-Taubah, dan seluruh peserta didik di Pesantren At-Taubah.

Acara ini sekaligus menjadi ajang unjuk keahlian para santri pesantren At-Taubah. Ada penampilan hadroh dan juga sari tilawah dari para santri. Keduanya merupakan salah satu kegiatan pembinaan yang dilakukan di dalam Pondok Pesantren At-Taubah Lapas Pemuda Tangerang.

Kabar6.com
Raih Legalitas Kemenag, Lapas Pemuda Tangerang Gelar Tasakuran.(Vee)

“Lapas Pemuda Tangerang memiliki berbagai pembinaan untuk para WBP. Dan salah satu yang menjadi andalannya adalah hadroh dan sari tilawah Al Quran yang pelatihannya dilakukan di Pesantren At Taubah. Kami harap kegiatan ini bisa terus dilakukan secara berkesinambungan guna meningkatkan kemampuan para santri,” kata Gilang.

**Baca juga: Lapas Pemuda Tangerang Usulkan 1373 WBP Dapat Remisi 17 Agustus.

Selain dalam rangka merayakan legalitas Pondok Pesantren At-Taubah, tasyakuran ini juga digelar dalam rangka perpisahan dengan Ketua Pengurus, Muhidin. WBP yang akrab dipanggil Baba ini akan segera bebas dari masa pidananya. Untuk itu, seluruh santri secara khusus mengadakan perpisahan.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Muhidin yang telah ikhlas dan rela membantu kami dalam mengurus Pondok Pesantren At-Taubah. Namun, kami juga berharap agar ada penerus beliau agar berbagai kegiatan dapat terus berjalan dengan lancar,” ujarnya.(Vee)

Print Friendly, PDF & Email