oleh

Sambut Imlek, Vihara Boen San Bio Berbenah

image_pdfimage_print

Kabar6-Jelang perayaan Imlek tanggal 10 Febuari nanti, Vihara Boen San Bio mulai berbenah untuk menyambut pergantian Tahun Baru Cina.

Pengurus Vihara mulai sibuk dengan melakukan pembersihan di dalam dan diluar Vihara. Semua interior Vihara mulai dari lampion, lilin serta tempat sesembahan dewa dibersihkan oleg pengurus.

Albert, salah satu pengurus Vihara mengatakan Vihara Boen San Bio merupakan salah satu vihara tertua di Tangerang itu. Setiap tahun Vihara Boen San Bio selalu dipadati umat Konghucu dari Jabotabek merayakan Imlek.

Segala kebutuhan perayaan Imlek sudah disiapkan panitia agar umat Konghucu yang datang untuk merayakan pergantian tahun baru Cina bisa berlangsung hikmad.

“Bersih-bersih yang dilakukan pengurus untuk menyambut pergantian Tahun Baru Imlek,” kata Albert.(Rani)

Print Friendly, PDF & Email