oleh

Sachrudin: Aparat Harus Beri Contoh PHBS

image_pdfimage_print

Kabar6-Masyarakat Kota Tangerang diharap dapat menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), guna mewujudkan kota yang berwawasan lingkungan.

Untuk itu, aparatur daerah setempat seyogyanya harus memberi contoh keteladanan di lingkungannya masing-masing.

Demikian hal tersebut disampaikan Wakil Walikota Tangerang, H. Sachrudin, disela-sela kegiatan penanaman pohon bersama Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) serta para anggota TNI, di Kali Sipon, Kecamatan Cipondoh.

“Ya, kita yang harus memberi contoh kepada seluruh masyarakat dilingkungan masing-masing, bagaiman pentingnya kepedulian terhadap pelestarian lingkungan,” ujarnya, dalam acara yang juga dihadiri puluhan orang dari organisasi kemasyarakatan Ikatan Tali Persaudaraan Bangsa dan Pecinta Onthel Kota Tangerang, Minggu (14/12/2014).

Menurutnya, salah satu penyebab datangnya berbagai penyakit dan bencana alam itu, berawal dari ketidak pedulian kita terhadap lingkungan. Contohnya, kata dia, virus Deman Berdarah (DBD) serta banjir, yang ditenggarai berawal dari kebiasaan buruk membuang sampah sembarangan

“Sehingga saluran airnya jadi mampet,” Paparnya. Untuk itu, mari kita galakan penanaman pohon dilingkungan masing-masing. Jadi kalau punya tanah jangan ditebangin pohonnya, biasain nanam pohon minimal satu di pekarangan,” imbuh Sachrudin.

Untuk diketahui, saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, memang tengah gencar melakukan kegiatan penggalakkan program pembangunan berwawasan lingkungan. **Baca juga: Khawatir Pabrik Bangkrut, Buruh Ini Tolak Revisi UMK 2015.

Berbagai kebijakan pun mengarahkan untuk mengembangkan kota yang ramah lingkungan, seperti pembangunan puluhan ruang terbuka hijau yang dilengkapi taman bermain dan juga bisa menjadi tujuan alternatif wisata warga.

Salah satu programnyaadalah ‘Tangerang Berkebun’ atau Urban Farming yang bertujuan untuk menggalakkan penghijauan di kota bertajuk ‘Akhlakul Karimah’ ini.(ges)

Print Friendly, PDF & Email