oleh

Saat Olahraga, Ada beberapa Kesalahan yang Sering Dilakukan

image_pdfimage_print

Kabar6-Agar tetap bugar dan sehat, salah satu hal yang disarankan adalah Anda harus rutin berolahraga. Namun, apabila olahraga tadi dilakukan dengan cara kurang tepat, bukan tidak mungkin hal baik tersebut justru merugikan Anda.

Pelatih pribadi para selebriti Hollywood yang bernama Harley Pasternak, melansir Womantalk, menyebutkan ada empat kesalahan saat berolahraga yang paling sering orang lakukan. Pertama, melakukan terlalu banyak dan terlalu cepat. Misalnya, seseorang mungkin memutuskan ingin ikut lari maraton, tetapi bukannya dimulai dengan membangun tingkat kebugaran tubuh, mereka melompat cepat dengan melakukan latihan CrossFit dan menjadi seorang raw vegetarian.

“Jika kamu tidak terluka, kamu hanya akan muak dengan (rutinitas) itu. Risikonya adalah salah satu dari keduanya,” jelas Harley.

Kesalahan kedua, menjadikan tujuan akhir sebagai tujuan utama. “Jika ingin turun 10 kg, yang dipikirkan 10 kg itu. Padahal itu seharusnya jadi tujuan sampingan Anda. Seharusnya tujuan utamanya adalah 12 ribu langkah sehari, baru tujuan sampingannya adalah menurunkan berat badan,” urai Harley.

Kemudian, kesalahan ketiga yang paling sering dilakukan orang adalah menggunakan olahraga untuk mengimbangi diet yang tidak sehat. Menurut Harley, tidak ada jumlah latihan kardio di dunia yang dapat menggantikan diet yang buruk. Jadi, olahraga memang harus diimbangi dengan makanan sehat dan bernutrisi setiap hari.

Kesalahan terakhir adalah olahraga di lingkungan yang panas. Poin keempat ini bukan hanya berdasarkan pengalaman pribadi Harley, tetapi juga sudah dibuktikan oleh penelitian dan ilmu pengetahun.

“Sains memberitahu bahwa dengan berolahraga di lingkungan yang dingin, Anda sebenarnya membakar lebih banyak kalori dan lebih banyak lemak,” katanya. ** Baca juga: Benarkah Gula Bisa Menambah Energi?

Nah, jika tidak ingin sesi olahraga Anda sia-sia, hindari melakukan empat kesalahan tadi, dan jangan malu bertanya pada orang-orang yang lebih berpengalaman di bidang olahraga dan kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email