oleh

Saat Berciuman, Otomatis Mata Akan Terpejam. Ini Alasannya

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Salah satu bentuk ekspresi cinta kepada pasangan adalah dengan berciuman. Sebuah penelitian mengungkapkan, berciuman selama setidaknya 20 detik akan membuat Anda bahagia dan terhindar dari stres.

Pernahkah Anda memperhatikan, saat ciuman biasanya mata akan otomatis terpejam? Apa sih penyebabnya? Dikutip dari Vemale, berikut empat alasan yang menyebabkan mata terpejam saat berciuman:

1. Menutup mata merupakan gerakan reflek untuk mengurangi tekanan emosional yang kuat, dan sering terjadi saat Anda dan pasangan berciuman.
   
2. Saat mata terpejam, indera tubuh yang lain akan bekerja lebih baik terutama indera peraba. Inilah yang membuat ciuman dengan menutup mata terasa jauh lebih nikmat dibanding ciuman dengan mata terbuka.
   
3. Menutup mata merupakan tanda bahwa Anda maupun pasangan merasa nyaman dan aman dengan situasi yang terjadi. ** Baca juga: Ini Dia 7 Fobia Seksual yang Sebaiknya Anda Ketahui
   
4. Berciuman dengan menutup mata ternyata membuat Anda dan pasangan bisa melupakan sejenak masalah yang sedang dihadapi.

So, saat berciuman apakah Anda lebih suka dengan mata terbuka atau tertutup? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email