oleh

Replikasi PNPM Kabupaten Tangerang 2012 Rp. 22,7 Milliar Dikucurkan

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya menggelontorkan dana untuk program Replikasi PNPM tahun anggaran 2012 sebesar Rp. 22,7 milliar.

Dana Replikasi PNPM tersebut sudah diterima oleh Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) pada akhir pekan lalu dan langsung disalurkan kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) yang tersebar di 29 kecamatan se Kabupaten Tangerang.

Demikian dikatakan Kepala Badan Ketahanan Pangan, Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat (BKP3M) Kabupaten Tangerang, Didi Aswadi, Rabu (25/7/2012).

Menurut Didi, anggaran Replikasi PNPM Mandiri tahun 2012 itu terbagi dalam 965 kegiatan yang tersebar di wilayah desa dan kelurahan di Kabupaten Tangerang. Diantaraanya infrastruktur sebanyak 366 kegiatan, ekonomi sebanyak 292 kegiatan dan sosial sebanyak 307 kegiatan.

“Kami meminta KSM sebagai pelaksana kegiatan agar menjalankan kegiatan sesuai aturan berlaku. Sehingga program pemberdayaan masyarakat ini dapat tercapai,” harapnya.

Diketahui sebelumnya, pada awal Juli lalu, Bupati Tangerang Ismet Iskandar telah menandatangani Nota Perjanjian Hibah (NPH) program Replikasi PNPM tahun 2012 dangan BKM  yang disaksikan oleh Sekretaris Daerah Hermansyah dan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) se-Kabupaten Tangerang yang digelar di Pendopo Bupati Tangerang.

Dalam sambutannya, Bupati Ismet meminta kepada seluruh pengelola R-PNPM baik BKM dan KSM agar mampu melaksanakan seluruh kegiatan ini bersama masyarakat secara efesien dan efektif.

“Bagi desa yang tidak mendapat alokasi R-PNPM tahun 2011 dan 2012 akan diakomodir dalam APBD perubahan tahun 2012 dan setiap desa akan mendapat alokasi sebesar Rp50 Juta,” katanya.

Sebelumnya, sebanyak 27 anggota DPRD Kabupaten Tangerang sempat menandatangi surat rekomendasi untuk menggunakan hak interpelasi kepada Bupati Tangerang Ismet Iskandar, terkait tidak dilaksanakannya program R-PNPM tahun 2011 yang telah dialokasikan APBD sebesar Rp.25 miliar.

Surat itu bahkan sempat disampaikan kepada pimpinan dewan tentang penyampaian interpelasi kebijakan pembatalan Replikasi PNPM yang sudah ditetapkan dalam Perda APBD TA 2011. Surat itu diterima Plt Setwan DPRD Kabupaten Tangerang Muryati pada Jumat (17/2) lalu .

Dalam surat penyampaian interpelasi yang ditandatangani 27 anggota DPRD dari 8 fraksi (Non-Fraksi Golkar) ini, pengusul interpelasi meminta keterangan kepada Bupati Tangerang Ismet Iskandar atas pembatalan program R-PNPM 2011 sebesar Rp25 miliar yang telah dianggarkan dalam APBD 2011.

Sayangnyaa, hingga digelontorkannya Replikasi PNPM 2012 sebesar Rp. 22,7 milliar, ternyata kalangan DPRD Kabupaten Tangerang tidak juga menggunakan hak interpelasi kepada Bupati Tangerang, Ismet Iskandar.(dre/tom migran)

 

Print Friendly, PDF & Email