oleh

Ramadhan di Tangerang, Polisi Intensifkan Patroli Rutin

image_pdfimage_print

Kabar6-Demi menjaga situasi kondusif di Kota Tangerang, jajaran petugas Polres Metropolitan Tangerang menerapkan pola pengamanan berbeda selama Bulan Ramadhan.

Ya, patroli polisi sengaja terjun ke tengah masyarakat pada jam-jam khusus. Seperti menjelang berbuka puasa, jelang tarawih, jelang sahur dan usai sholat subuh.

Kapolres Metropolitan Tangerang, Kombes Pol Riad mengatakan, peningkatan intensitas patroli dilakukan guna menciptakan suasana aman dan nyaman ditengah warga, khususnya yang sedang menajalankan ibadah puasa.

“Intinya, kita meningkatkan pola pengamanan demi menciptakan suasana aman dan nyaman bagi seluruh warga, khususnya ummat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” katanya, Jumat (19/7/2013).

Riad mengaku, sejumlah tindak kriminalitas yang disasar dalam pola pengamanan ini adalah, tawuran warga, perang petasan, balap liar, sekaligus menghimbau warga agar lebih waspada terhadap tindak pencurian dan perampokan.

“Tentunya kita juga menghimbau agar masyarakat bisa menjadi polisi bagi diri sendiri, dengan meningkatkan kewaspadaan. Setidaknya, warga bisa bertindak responsif dengan menghubungi polisi, manakala terjadi tindak kriminal,” ujar Kapolres lagi.(arsa)

Print Friendly, PDF & Email