oleh

Pria Asal Australia Ini Diselamatkan Ponsel dari Tembakan Anak Panah

image_pdfimage_print

Kabar6-Banyak hal tak terduga di sekitar kita yang terjadi di luar perkiraan. Salah satunya seperti yang dialami seorang pria berusia 43 tahun asal New South Wales, Australia.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu, melansir Dailystar, berhasil lolos dari tembakan anak panah berkat ponsel. Bagaimana hal itu bisa terjadi? Berawal ketika pria tadi bertengkar dengan seseorang (penyerang) yang sudah ia kenal di depan rumah. Ketika itu si penyerang sudah membawa panah dan sang pria berusaha merekam pertengkarannya dengan ponsel. Tanpa diduga penyerang tersebut benar-benar menembakkan anak panah ke arahnya.

Beruntung ponsel yang sedang digunakan sang pria tidak sengaja berubah menjadi pelindung baginya. “Diduga penyerang menembakkan panah ke arah sang pria yang kemudian menembus ponselnya, menyebabkan ponsel terlempar mengenai dagu. Hal ini membuat sang pria mengalami luka lecet ringan yang tidak memerlukan perawatan medis,” demikian pernyataan dari polisi.

Penyerang yang diketahui sebagai pria berusia 39 tahun itu lalu ditahan oleh polisi. Sementara di media sosial beredar foto ponsel sang pria yang tampak tertembus anak panah di bagian atas layar. ** Baca juga: Seorang Istri Alami Patah Tulang Gara-gara Masakan Sang Suami

Mukjizat datangnya memang tidak bisa diduga.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email