oleh

Pria AS Ini Nyaris Telan Mutiara Langka Senilai Rp1,4 Miliar Saat Makan Kerang di Restoran

image_pdfimage_print

Kabar6-Pasangan suami istri (pasutri) asal Amerika Serikat (AS), Michael Spressler dan Maria, mengalami kejadian tak diduga saat mengunjungi restoran The Lobster House di New Jersey.

Spressler dan Maria diketahui merupakan pelanggan restoran The Lobster House sejak 1987. Saat itu keduanya tengah merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-34. Saat tengah menyantap kerang yang merupakan hidangan pembuka, melansir Independent, Spressler merasakan ada kejanggalan, karena salah satu kerang yang disantap terasa lebih berat daripada biasanya. Saat mengunyah kerang tersebut, Spressler pun merasakan ada sesuatu yang tersangkut di mulutnya.

“Saya mengira salah satu gigi saya patah,” kata Spressler.

Siapa sangka, benda yang tersangkut di mulut Spressler ternyata bukan patahan gigi, melainkan sebuah mutiara berukuran 8,8 milimeter. Spressler semakin terkejut setelah mengetahui bahwa mutiara yang hampir ditelan berasal dari jenis sangat langka, bahkan konon hanya satu dari 10 ribu kerang yang menyimpan mutiara seperti itu.

Pearl Source menaksir mutiara itu bisa bernilai mulai dari Rp714 ribu) hingga maksimal sekira Rp1,4miliar tergantung pada badan air asalnya. Maria mengatakan, mereka tidak akan menjual mutiara itu meski nilainya tinggi.

Ya, dia ingin menjadikan harta itu sebagai perhiasan untuk mengabadikan momen tersebut. “Ini jadi kenangan indah pada hari itu dan apa yang kami berdua miliki sangat istimewa,” ujar Maria.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email