oleh

Ponpes Nurul Hidayah Pandeglang Terbakar

image_pdfimage_print

Kabar6-Pondok pesantren Nurul Hidayah yang berlokasi di Kampung Babakan Bungur Desa, Tarumanagara Kecamatan Cigeulis, Jumat (27/9/2019). Akibat dua belas kamar para santri ludes dilalap sijago merah.

Ketua Tagana Kabupaten Pandeglang, Ade Mulyana membenarkan adanya kebakaran tersebut. “Iya betul ada kebakaran, untuk lebih lengkapnya silahkan hubungi warga,” kata Ade.

Warga setempat mengatakan, kebakaran itu terjadi akibat dari korsleting listrik. Sulitnya airnya untuk memadamkan api, sehingga api mudah cepat menghanguskan dua belas kamar pondok pesantren lantaran matrial terbuat dari bahan yang bukan permanen.

“Karena saat ini sedang kesulitan air jadi api cepat meluas dan menghabiskan sebanyak dua belas kobong pria,” kata Eman.

Beruntung tak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Lantaran pada saat kejadian para santri tengah mengaji. Namun kerugian materil ditaksir mencapai Rp30 juta.

**Baca juga: Menpar Buka Festival Pesona Tanjung Lesung 2019.

“Tapi dari kebakaran itu banyak barang-barang santri yang habis terbakar seperti Al-Qur’an perlengkapan shalat, dan pakaian lainnya,” ucapnya.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email