oleh

Polisi Jaga Kotak Suara Pilkada Kota Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten mengemukakan, seluruh kotak suara hasil Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang di setiap kelurahan telah dijaga oleh anggota kepolisian.

“Kami berkoordinasi dengan kepolisian untuk meminta melakukan pengamanan kotak suara di setiap kelurahan. Pengamanan dilakukan karena kotak suara tergolong penting yang dikhawatirkan disalahgunakan,” kata Agus Supadmo, Pokja Logistik KPU Provinsi Banten di Tangerang, Minggu (1/9/2013).

Ia menyebutkan, pihaknya juga telah meminta pengawasan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap kelurahan lebih maksimal.

Diungkapkan, KPU Provinsi Banten akan memantau langsung proses penghitungan suara di setiap kelurahan pada Minggu (1/9/2013) dan Senin (2/9/2013).

“Proses penghitungan surat suara di tingkat kelurahan dilaksanakan selama dua hari mulai Minggu dan Senin. Surat suara yang belum dan telah dihitung, selanjutnya dibawa ke kecamatan,” ujarnya.

Berikutnya, penghitungan di tingkat kecamatan dilakukan pada tanggal 5 dan 6 September 2013.(ant/jus)

Print Friendly, PDF & Email