oleh

PLN Jamin Tidak Ada Mati Lampu Selama Libur Nataru

image_pdfimage_print

Kabar6-PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan tidak akan terjadi pemadaman listrik, selama libur natal dan tahun baru (Nataru). Terutama di objek vital nasional (obvitnas), seperti Pelabuhan Merak dan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

“Kita juga siagakan 1.260 personil dan juga peralatan, untuk mendukung siaga dan antisipasi adanya kejadian yang tidak kita inginkan. Selaku manusia kita jamin, tidak ada byar pet. Kita harapkan tidak ada kejadian luar biasa,” kata General Manager (GM) PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten, Doddy Pangaribuan, ditemui di Alun-alun Barat Kota Serang, Banten, Jumat (20/12/2019).

Pihaknya mengklaim selama libur Nataru akan terjadi penurunan penggunaan listrik di wilayah Banten, lantaran industri dan perkantoran akan libur. Penurunan penggunaan listrik saat libur natal sebesar 35 persen dan saat libur tahun baru sebesar 50 persen.

“Berdasarkan pengalaman kita punya trend, karena di Banten di dominasi industri, industri mengalami penurunan dari puncak nya 3.708 MW, saat libur natal itu turun 30 persen. Kalau pabriknya tutup atau mengurangi produksi, maka bebannya itu akan turun. Saat tahun baru kemungkinan akan turun 50 persen,” terangnya.

Sedangkan penggunaan listrik untuk hotendi wilayah Banten selama libur Nataru, pihaknya mengklaim siap memberikan pelayanan maksimal dan penambahan daya.

Namun hingga kini, belum ada permintaan tersebut. Jika ada permintaan, pihaknya mengaku siap menambah daya disetiap hotel maupun home stay untuk menyambut masa libur Nataru.

**Baca juga: Cek Rutenya, Agar Tak Terjebak Macet Saat Libur Nataru di Anyer dan Carita.

Jika terjadi kenaikan tingkat beban penggunaan listrik selama libur Nataru, pihaknya mengklaim PLN memiliki stock listrik mencapai 30 persen.

“Saat hotel meminta (tambahan) daya listrik, untuk hotel yang menjadi tujuan utama, sudah saya perintahkan petugas. Untuk pejabat pemerintah ataupun tamu negara yang berlibur, kita siapkan peralatan dan genset khusus,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email