oleh

Pilkada Tangsel, Muhamad: Kasus Politik Uang Nomor 3 Kita Serahkan ke Bawaslu

image_pdfimage_print

Kabar6-Muhamad, calon wali kota nomor urut 1 dalam Pilkada serentak 2020 Tangerang Selatan (Tangsel) menyoblos di TPS 29. Ia menyatakan semuanya dalam kondisi baik dan optimis bisa naik tahta menduduki kursi orang nomor satu di daerah pemekaran dari Kabupaten Tangerang ini.

“Alhamdulilah baik semua, surat suara bagus semua,” kata Muhamad di kediamannya Jalan Bakti, Kelurahan/Kecamatan Ciputat, Rabu (9/12/2020).

Ia pastikan di bilik suara mencoblos kertas suara suara bergambar dirinya bersama rekan duetnya calon wakil wali kota Tangsel, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo.

“Optimis pokoknya. Kita yakin di jalur yang benar. Kita yakin menang,” ungkap Muhamad. Mantan sekretaris daerah setempat itu bilang kubunya belum terbukti melakukan praktik politik uang.

Beda dengan pasangan calon rivalnya. “Politik uang nomor 3 saya serahkan kepada Bawaslu,” ujar Muhamad seraya mengaku bahwa dirinya selalu mematuhi protokol kesehatan.

**Baca juga: Nyoblos Pilkada 2020, Airin: Kuncinya Disiplin dengan Protokol Kesehatan

Di lokasi yang sama, Saraswati menerangkan, bahwa kubunya kini prioritaskan mengawal hasil kertas surat suara. “Fokus menjaga TPS masing masing,” terangnya.

Putri begawan papan atas Hasyim Djojohadikusumo itu juga berharap dalam Pilkada serentak 2020 di Kota Tangsel ini angka partisipasi pemilih meningkat.(yud)

Print Friendly, PDF & Email