oleh

Pilkada Lebak, Iti-Ade Menang di TPS Suku Baduy

image_pdfimage_print

Kabar6-Suku Baduy, merupakan suku pertapa asli Banten. Suku Baduy ikut meramaikan pesta demokrasi Pilkada serentak 2018, untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Lebak.

Meski hanya 38 persen tingkat partisipasinya, dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) 6.810 jiwa, mereka tetap mendatangi 13 TPS dengan berjalan kaki, menapaki jalanan setapak di Bumi Leuwidamar.

Di suku asli Banten itu, dimenangi oleh Iti Octavia Jayabaya-Ade Sumardi dengan raihan suara 2.147, sedangkan kotak kosong sebanyak 444 jiwa.

“Banyak ninggalin kerjaan di ladang demi pemilihan. Sedikit sih (yang milih). Soalnya lagi musim berladang,” kata Mulyono, panitia KPPS dari Suku Baduy, saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Rabu (27/06/2018).

Sedangkan di Rumah Tahanan (Rutan) Rangkasbitung, pencoblosan sempat diskors satu jam. Lantaran, kekurangan kertas suara.

Jumlah DPT di TPS Khusus 18 tercatat 170 orang. Namun jumlah surat suara yang tersedia TPS hanya 133 lembar surat suara. Akibatnya, sekitar pukul 09.45 WIB, pencoblosan harus diskorsing.**Baca Juga: 98 WBP Nyoblos, Zaki-Romli Menang di Rutan Jambe.

“Untuk kekurangan surat suara, itu karena saat jumlah pendataan oleh KPU jumlah DPT seiring waktu berubah. Tetapi semua sudah teratasi dan berjalan lancar,” kata Aliandra Harahap, Kepala Rutan Rangkasbitung, Rabu (27/06/2018).(dhi)

Print Friendly, PDF & Email