1

Pilkada 2024 Galau, PPP Banten Ibaratkan Kendaraan Belok Tanpa Lampu Sen

Kabar6-Sekretaris DPW PPP Provinsi Banten, Achmad Fauzi menyatakan bahwa pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 ini agak aneh dan unik. Ia menyebutkan sebagai pesta demokrasi galau.

“Jadi galau bukan calonnya doang. Partainya juga galau. Pengennya ke sini jatuhnya ke sono,” katanya saat acara Rapat Kerja Cabang DPC PPP Kota Tangerang Selatan di Serpong dikutip Minggu (12/8/2024).

Ia menganalogikan elite partai politik bak ibu-ibunya yang sedang mengendarai sepeda motor. Laju kendaraan dengan rambu kendaraan tidak seirama.

**Baca Juga: Pilkada 2024, KPU Tangsel Rilis Daftar Pemilih Sementara 1.055.938 Orang

Haji Rully, sapaan akrab Achmad Fauzi mengungkap, keinginan elite partai politik tidak searah dengan suara arus bawah kader. “Kalo ibu-ibu mah sennya ke kiri beloknya ke kanan. Ini nih sekarang pilkada,” ujarnya.

Ia pastikan bahwa kondisi di atas terjadi hampir dialami semua partai politik di daerah-daerah se-Indonesia. “Kadang-kadang gak pake sen langsung belok,” tegas Haji Rully.

Sikap ambigu elite partai politik, menurutnya, membuat bingung kader politik di lingkup arus bawah. Jadi baginya dinamis konstalasi politik keterlaluan.

“Enggak normal. Jadi kalau dinamis politik itu biasa normal. Tapi kalo yang sekarang harus ke sono. Mah itu yang terlalu over sehingga membingungkan kader-kader yang di daerah,” tambahnya.

Diketahui, pada kontestasi pemilihan gubernur Banten, DPW PPP telah ikut mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan calon Andra Soni – Dimyati Natakusuma. Kedua Bacalon tersebut disokong Partai Gerindra, PKS, PAN, PSI, Demokrat, PPP, NasDem dan PKB.

Sementara dalam bursa Pilkada di Kota Tangerang Selatan, partai berlambang Ka’bah itu telah merekomendasikan nama pasangan bakal calon petahana. Yakni, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan. (yud)