oleh

Pilar Rumah yang Tepat Menurut Feng Shui

image_pdfimage_print

IlustrasiKabar6-Pilar rumah memegang pernan penting sebagai penyangga. Posisi pilar rumah adalah tegak lurus dan mendukung balok kayu penyangga atap maupun struktur berat lainnya.

 

Menurut feng shui, posisi pilar yang tidak tepat pada sebuah bangunan dapat mendatangkan persoalan atau nasib buruk bagi penghuni rumah. Sebaliknya, bila posisi pilar tepat, maka dapat tercipta hubungan yang harmonis.

 

Pilar tunggal yang menghadap ke arah pintu masuk utama dapat mendatangkan nasib buruk, karena posisi itu akan menghalangi masuknya kekayaan. Demikian pula bila posisi pilar tidak simetris, misalnya salah satu sisi atap lebih lebar, akan mendatangkan energi negatif. Sementara itu, pilar yang ditempatkan seimbang dengan pintu masuk utama tepat di antara pilar, akan mendatangkan keharmonisan dan keberuntungan dalam rumah tangga.

 

Menurut feng shui, posisi pilar di atas tanah yang lebih tinggi sangat baik karena dapat menunjukkan status penghuni rumah yang lebih tinggi. Namun, bila pilar di luar berada di tanah yang lebih tinggi daripada pilar di dalam rumah, akan mengundang energi buruk, karena pilar-pilar itu merujuk pada kehancuran.

 

Pilar yang bertentangan dengan feng shui sebaiknya dibuang. Jika tidak memungkinkan, energi negatif dapat ditangkal dengan memasang seruling bambu yang diikat dengan pita merah dalam bentuk pat (bilangan delapan dalam bahasa Kanton dan mengibaratkan kemakmuran). Seruling akan menyedot keluar chi yang buruk. Seruling bambu diikat pada ujung pilar teratas dengan menggunakan pita merah.

 

Menghindari pilar yang tidak menguntungkan bisa menggunakan tanaman. Letakkan tanaman yang besar dalam pot di dekat pilar, karena tanaman dapat menghasilkan tenaga kehidupan. Chi dari tanaman akan menetralkan kekuatan negatif dari pilar-pilar itu. **Baca juga: Begini Fungsional dan Estetika Sebuah Kamar Tidur.

 

Solusi jitu untuk menutupi pilar adalah dengan memasang cermin pada pilar tersebut, karena cermin memungkinkan chi menembus benda-benda. Pasanglah cermin di seputar pilar untuk mengubah situasinya menjadi terbalik.

 

Cara lebih modern untuk mengatasi pilar yang menganggu bisa dilakukan dengan membuat lemari atau rak buku tanam yang dibuat seakan-akan pilar tersebut menjadi bagian dari strukturnya.(ilj)

Print Friendly, PDF & Email