oleh

Perpustakaan Digital Diluncurkan di Kabupaten Lebak

image_pdfimage_print

Kabar6-Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, berharap, kehadiran iPerpus Saidjah Adinda (IPSA) bisa meningkatkan minat baca masyarakat terutama kalangan pelajar.

iPerpus Saidjah Adinda merupakan perpustakaan digital hasil kerja sama Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskerpus) dan PT Woolu Aksaramaya Jakarta. iPerpus dapat diunduh di Playstore.

“Selama ini kan perpustakaan adanya di TBM, di Saidjah Adinda itu kan terbatas. Dengan iPerpus, ada buku-buku yang enggak ada di perpustakaan bisa diunduh dan bisa dibaca di situ,” terang Iti.

Keuntungan lain hadirnya iPerpus kata Iti, Pemkab Lebak bisa memasukkan konten mengenai event-event yang diselenggarakan.

“Seperti Festival Seni Multatuli ada lomba menulis, itu bisa kita masukkan ke situ, terus soal sejarah Lebak bisa juga kita masukkan ke situ,” ujarnya.

**Baca juga: Pemkab Lebak Bakal Atur Jam Operasional Truk Angkutan Tanah.

Perwakilan PT Aksaramaya, Aang, menambahkan, IPSA hadir untuk memberikan informasi sebagai salah satu solusi keterbatasan koleksi bahan perpustakaan.

“Alternatif atas keterbatasan akses perpustakaan karena jarak tempuh yang jauh,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email