oleh

Peringati Hari Bumi & Hardiknas, Pelajar di Banten Tanam Bambu

image_pdfimage_print

Kabar6-Gerakan menanam 3.000 bibit pohon bambu di Situ Gede, Kecamatan Menes, Pandeglang, dilakukan oleh pelajar dan mahasiswa Banten untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional dan Hari Bumi, Senin (4/5/2015).

 

“Kami dengan pelajar dan masyarakat saling bahu membahu untuk menjaga keletarian lingkungan, sudah tertanam tiga ribu bibit bambu di Situ Gede,” kata Usep Mujani, ketua Banten Creative Community (BCC), di Kabupaten Pandeglang. ** Baca juga: Dua Santri Tenggelam di Sumur Keramat Syekh Mubarok

 

Menurut Usep, penanaman bambu ini sebagai salah satu langkah BCC bersama masyarakat di Banten untuk merehabilitasi ratusan lahan kritis, sungai dan situ di Provinsi Banten.

 

“Banten memiliki ratusan situ. Ini aset yang harus dijaga. Sayang oleh pemerintah diabaikan. Akhirnya, kami dan masyarakat melakukan rehabilitasi secara swadaya dengan masyarakat,”

 

Tak hanya melakukan penanaman pohon bambu sebagai program penghijauan, pun memberikan pelatihan ekonomi kreatif kepada masyarakat di sekitar Situ Gede, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang tersebut.

 

Pelatihan ini diharapkan agar dapat membantu perekonomian masyarakat agar dapat terangkat. Pelatihan ekonomi kreatif ini seperti pembuatan kursi, meja makan, hingga tempat tidur berbahan baku bambu.

 

“Agenda penghijauan tidak boleh terpisah dengan kegiatan ekonomi masyarakat, harus berkaitan dan saling melengkapi,” tegasnya.

 

Penghijauan dan pelatihan ekonomi kreatif ini disambut baik oleh masyarakat sekitar. Di mana, kehadiran pemuda yang peduli kepada lingkungan dan masyarakat ekonomi kelas bawah dapat sering berada di tengah-tengah masyarakat.

 

“Kaya gini harusnya dibantu sama pemerintah. Kan jarang-jarang anak muda mau turun ke sini (masyarakat), kebanyakan pada jalan-jalan sama mejeng,” kata salah satu warga Kabupaten Pandeglang, Dian. (tmn/din)

Print Friendly, PDF & Email