oleh

Perampok SPBU 3415147 Salah Gondol Kantong Uang

image_pdfimage_print

Kabar6-Kawanan perampok 2 karyawan SPBU nomor 3415147 di wilayah Gondrong, Kelurahan Nerogtog, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Senin (21/10/2013), ternyata salah mengambil kantong uang.

Fakta itu terungkap setelah polisi melakukan pemeriksaan lanjutan atas box uang di bagasi mobil Daihatsu Xenia B 1407 BZZ, yang dikemudikan Hasan dan Supardi, karyawan SPBU.

“Hal ini baru kita ketehui, setelah kita memeriksa ulang box uang di mobil korban. Ternyata kantong berisi uang Rp. 247 juta yang sebelumnya diakui korban dibawa perampok, masih ada dibagasi mobil. Pelaku salah mengambil tas, ternyata kantong yang dibawa kabur berisi kertas bon,” ujar Kasat Reskrim Polres Metropolitan Tangerang AKBP Sutarmo.

Sementara ini, lanjut Kasat, uang tersebut diamankan di Mapolrestro sebagai barangbukti. “Sekarang lagi dihitung ulang,” ujar Sutarmo lagi.

Selain itu, kata Sutarmo, pihaknya kini juga sudah membentuk tim guna memburu komplotan pelaku tersebut. “Tim sampai saat ini masih memburu pelaku berdasarkan rekaman vidio amatir warga,” ujarnya.

Seperti diketahui, kawanan perampok bersenjata api memperdaya Supardi (50) dan Hasan (60), karyawan SPBU nomor 3415147 di Kelurahan Gondrong, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Senin (21/10/2013).

Dalam aksinya, pelaku bersepeda motor sempat menembak kaki kiri Hasan (60), karyawan SPBU, sebelum kemudian meminta kunci dan membuka box uang dibagasi mobil.

Setelah mengambil salah satu kantong dalam box tersebut, komplotan pelaku akhirnya kabur membawa tas yang belakangan diketahui bukan berisi uang.(arsa)

 

Print Friendly, PDF & Email