oleh

Perahu Dihantam Badai, Dua Nelayan Lebak 12 Jam Terombang-ambing di Laut

image_pdfimage_print

Kabar6-Dua nelayan Endin (50) dan Arnasa (60) warga Panyaungan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, terombang-ambing di laut selama hampir 12 jam.

Koordinator Unit Siaga SAR Lebak Sutrisno mengatakan, perahu Alam Sutera yang dipakai keduanya melaut dihantam badai, pada Senin (6/12/2021).

“Pukul 03.00 WIB, perahu berangkat dari pantai Panyaungan menuju laut. Sekitar 1 jam kemudian, tiba-tiba badai menghantam perahu tersebut hingga membuat kedua nelayan terombang-ambing,” kata Sutrisno, dalam keterangannya, Selasa (7/12/2021).

Setelah lama terombang-ambing, keduanya akhirnya ditemukan oleh nelayan lain di sekitar perairan Kiara Payung dan langsung dievakuasi menuju Bayah. Sutrisno menyebut, kondisi angin memang cukup kencang dan ombak tinggi.

**Baca juga: Dihantam Badai, Nelayan Lebak Terombang-ambing 12 Jam di Laut

Saat ditemukan, kedua nelayan itu dalam kondisi yang kelelahan dalam posisi berdiri sambil berpegangan menunggu bantuan datang.

“Setelah tiba, kedua korban diantar oleh Basarnas Unit Siaga SAR Lebak menuju rumah korban Panyaungan,” ucap Sutrisno.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email