oleh

Penyisiran Masih Berlangsung, Ancaman Bom di Teras Kota Tidak Terbukti

image_pdfimage_print

Kabar6-Hari pertama tahun 2016 telah tiba. Namun, ancaman dalam pesan bom yang menyeruak di Teras Kota Mal, yang berlokasi di Jalan Raya Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), hingga kini tidak terbukti.

Diketahui, dalam lembar kertas ancaman yang ditemukan tertinggal di toilet lantai II Teras Kota Mal, si pelaku mengancam akan meledakkan mal tersebut tepat pukul 00.00 WIB.

Pantauan kabar6.com dilokasi, hingga Jumat (1/1/2016) pukul 00.40 WIB, tim gegana masih melakukan penyisiran di areal mal.

“Penyisiran pertama tidak ditemukan benda mencurigakan. Sedangkan penyisiran kedua sampai sekarang masih terus dilakukan. Dan, belum juga ditemukan benda mencurigakan,” ujar Kapolsek Serpong, Kompol Silvester Simamora.

Hingga berita ini disusun, Kapolsek Serpong dan Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Abdul Kohar, tampak masih tetap bertahan dilokasi.

Diketahui, beberapa jam menjelang pergantian tahun, sebuah kertas berisikan ancaman ditemukan di toilet lantai II Teras Kota Mal.

Solihin, karyawan shift dua di Teras Kota Mal mengatakan, kertas tersebut sebelumnya ditemukan rekannya yang bekerja pada shift satu.

Berikut isi tulisan dalam kertas tersebut, “Pesan ini saya sampaikan, tepat pada jam 00.00, saya akan meledakkan teras kota sebagai tanda jihad. ALLAHUAKBAR. IKKEH”.(cep)

Print Friendly, PDF & Email