oleh

Peneliti UFO Ungkap, Alam Semesta Diisi dengan Alien yang Ingin Hidup Damai

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang penyelidik piring terbang (UFO) bernama Philip Mantle (62), mengungkapkan bahwa alam semesta lebih banyak diisi dengan alien yang ingin hidup damai.

Mantle yang telah menghabiskan waktu lebih dari 40 tahun untuk meneliti UFO, menganggap alien sudah lama menjalani gerakan veganisme, yaitu sebuah filosofi dan gaya hidup yang peduli dan mempraktikkan kehidupan tanpa segala bentuk eksploitasi hewan, baik itu penolakan untuk mengonsumsi hewan untuk makanan, pakaian, serta penolakan uji coba pada hewan.

Peneliti UFO ini, melansir Dailystar, berharap alien bisa menunjukkan kepada manusia bagaimana membuat generasi muda bahagia, karena alien berpikir bahwa mereka bisa hidup harmonis satu sama lain tanpa perbedaan. “Beberapa hal seperti itu mungkin universal di mana pun di galaksi asal Anda,” terang Mantle yang menulis buku tentang penculikan alien.

Ditambahkan, “Tetapi marilah kita berharap bahwa peradaban ET seperti itu. Mereka mungkin telah melewati masalah ini dan sekarang hidup dalam damai. Dan sebagai hasilnya kita dapat belajar banyak dari mereka.”

Mantle yang juga merilis seri film dokumenter bernama ‘Alien Autopsy: The Search For Answers’ menjelaskan bahwa hanya ada sedikit keraguan dalam pikirannya bahwa kehidupan ET harus ada di tempat lain.

“Tidak ada cara untuk mengatakan bagaimana ras ET mungkin berkembang. Jika Anda melihat keragaman kehidupan di planet ini dan kemudian memperluasnya pada skala intergalaksi, maka praktis segala sesuatu mungkin terjadi,” imbuhnya.

Menurut Mantle, jika spesies cerdas ada di tempat lain di alam semesta maka mereka mungkin telah pergi atau masih melalui proses yang sama dengan kita manusia di Bumi.

Dan hal ini bisa apa saja dari masalah sosial seperti rasisme, masalah gender, perbedaan politik, perbedaan agama dan etika. Mantle yakin masalah itu sudah selesai pada alien, sehingga kebanyakan dari mereka ingin hidup damai. ** Baca juga: Gara-gara Kesalahan Bank, Pria Penggangguran Ini Raup Uang Puluhan Miliar

Benarkah demikian?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email