oleh

Pendamping Rano Bakal Segera Diputuskan

image_pdfimage_print
Koalisi PDI Perjuangan dan PPP di Pilgub Banten.(zis)

Kabar6-Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) saat ini telah memiliki teman koalisi yang baku untuk maju mengusung Petahana di Pilgub Banten 2017 yang akan datang.

Namun, hingga kini calon Wakil Gubernur untuk menemani Rano Karno belum juga ditentukan.

Belakangan tersiar kabar yang akan mendampingi Rano adalah bakal calon dari hasil penjaringan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Banten. Namun pihak PDI-P masih enggan bicara soal hal tersebut.

Ketua Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana DPP PDIP Ribka Tjiptaning saat menghadiri Deklarasi Koalisi Semangka mengatakan keputusan final terkait siapa tokoh yang akan mendampingi Petahana di Pilgub 2016 akan segera diputuskan.

Pasalnya, DPP PDIP akan segera menyelenggarakan Sekolah Partai bagi Calon Kepala daerah yang akan maju di Pilkada Serentak 2017 mendatang.

“Semua orang yang direkomendasikan akan di training di sekolah Partai termasuk Rano Karno dan seluruh kandidat yang akan maju. Makanya kita ingin segera wakil Rano ini ditetapkan,” ujarnya kepada Wartawan, saat konfrensi pers usai deklarasi koalisi di Hotel Le Dian, Jumat (2/9/2016) kemarin.

Ribka menegaskan, PDI-P harus segera menetapkan pasangan Rano sebelum tanggal pelaksanaan sekolah Partai. **Baca juga: Koalisi PDI Perjuangan dan PPP Kubu Romy Disoal.

“Sebelum 6 September 2016 ini wakil untuk Rano harus segera ditetapkan. Kita berharap DPP bisa memutuskan,” imbuhnya. **Baca juga: 2.800 Aparat Amankan WTA di Tangsel .

Saat ini diketahui ada beberapa nama yang kuat dan diprediksi akan mendampingi Rano di Pilgub 2017 mendatang. Di antaranya Ahmad Taufik Nuriman (Mantan Bupati Serang), Tb Chaerul Jaman (Walikota Serang), Wawan Irawan (Ketua DPW Nasdem Banten), Asmuji (Komisaris Bank Banten dan Mantan Sekda Banten), Agus Setiawan (Ketua DPW PPP Banten) dan Ranta Soeharta (Sekda Banten saat ini).(zis)

Print Friendly, PDF & Email