oleh

Pencuri Mobil Nyaris Dibakar Warga Pondok Aren

image_pdfimage_print

Kabar6-Jajaran petugas Polsek Pondok Aren meringkus satu dari dua pelaku pencurian mobil Pick Up Grand Max B 9520 VAE di Jalan H. Sarmili, Kelurahan Jurang Mangu Timur, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Pelaku, RS (27), warga Kelurahan Ulujami, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel) itu nyaris dibakar warga, sebelum akhirnya diamankan polisi. 

Kapolres Tangsel, AKBP Ayi Supardan mengatakan, kejadian itu berlangsung pada Kamis (17/12/2015) malam. Berawal ketika pelaku membawa kabur mobil milik Hamdani, yang tengah dimodivikasi di bengkel las Jalan H. Sarmili.

Pemilik mobil yang melihat itu, kemudian mengejar sambil berteriak minta tolong. Hingga warga berdatangan dan ikut membantu mengejar pelaku.

Pengejaran berlangsung tak begitu lama, karena pelaku yang kabur ke arah Pondok Betung akhirnya terjebak kemacetan. Karena panik, pelaku akhirnya nekat memutar balik, hingga menyerempet tiga sepeda motor yang mengejarnya.

Tak berhenti sampai disitu, pelaku tetap memacu mobil curiannya hingga ke Komplek Pondok Safari. Disitulah pelarian berakhir, setelah mobil pelaku terjebak di jalan buntu dan menabrak tembok.

Meski sudah terjebak ditengah kepungan warga, pelaku masih belum menyerah. Dia keluar dari mobil setelah memecah kaca belakang menggunakan potongan besi, kemudian menakut-nakuti warga.

Sikap itu lah yang kemudian memicu emosi warga yang kemudian menghajarnya beramai-ramai hingga babak belur. Warga bahkan menyeret dan nyaris membakar pelaku. Beruntung tindakan itu berhasil dicegah ketua lingkungan setempat, sebelum kemudian pelaku diamankan polisi.

“Kami masih berupaya mengembangkan kasus tersebut lewat keterangan pelaku. Tidak tertutup kemungkinan pelaku ini merupakan sindikat pencurian mobil,” ujar kapolres, sabtu (19/12/2015).(cep)

Print Friendly, PDF & Email