oleh

Pemuda 21 Tahun Lompat dari Lantai 4 Ramayana Serang

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang pria yang diduga mabuk usai menenggak miras di sekitar lokasi hiburan malam yang ada di Ramayana Serang, nekat bunuh diri dari Lantai 4 pada Kamis dini hari, 18 Mei 2023, sekitar pukul 03.00 wib.

Sebelum nekat mengakhiri hidupnya, SM sempat menenggak miras bersama temannya bernama Mh. Di lantai atas Ramayana Serang sendiri terdapat beberapa lokasi hiburan malam.

“Mh menerangkan, sebelumnya dia menegak minuman keras bersama korban, dan diduga korban dalam kondisi pengaruh minuman alkohol. Korban terjatuh dari lantai 4 parkir Ramayana hingga parkir basement,” ujar Kompol Tedy Murtian, Kapolsek Serang, dalam keterangan resminya, Kamis (18/05/2023).

Korban bunuh diri yang merupakan warga Kepandean, Desa Ciruas, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Banten itu sebelum mengakhiri hidupnya, sempat terlihat oleh saksi TBH sedang bergelantungan di tiang pembatas parkiran, ketika dia ingin ke luar parkiran.

Karena tak tenang melihat korban bergelantungan di tiang pembatas parkiran, saksi TBH pun memutar kendaraannya kembali ke Ramayana Serang. Saat itulah dia melihat SM sudah yak bernyawa di lantai dasar gedung pusat perbelanjaan di Ibu Kota Banten.

**Baca Juga: Akun Twitter Polsek Walantaka Diduga Sukai Video Porno

TBH kemudian melapor ke petugas keamanan Ramayana Serang dan melanjutkan laporannya ke Polsek Serang. Sekitar pukul 04.30 wib, polisi datang ke lokasi kejadian dan mengevakuasi korban ke RS Bhayangkara Polda Banten.

“Saksi berinisiatif kembali ke Ramayana untuk mengecek korban, kemudian saksi menemukan korban sudah tergeletak di parkir basement ramayana dalam keadaan meninggal dunia,” terangnya.

Setidaknya, sudah ada tiga saksi yang dimintai keterangan oleh polisi, yakni TBH dan Mh yang berstatus mahasiswa. Kemudian YA yang bekerja sebagai petugas keamanan.

“Saat ini perkaranya ditangani Satreskrim Polresta Serang kota. Korban mengalami luka di bagian kepala, diduga akibat jatuh dan terbentur lantai sehingga meninggal dunia,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email