oleh

Pemkot Tangsel Gelar Upacara 17 Agustus di Lapangan Cilenggang

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menentukan lokasi upacara pengibaran dan penurunan bendera Merah Putih. Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 ini akan melibatkan banyak pihak.

“(lokasi upacara) di Lapangan Cilenggang,” kata Wakil Wali Kota, Pilar Saga Ichsan saat ditemui kabar6.com, Jum’at (12/8/2022).

Sejak dua hari terakhir kemarin kegiatan upacara 17 Agustus digelar di Puspemkot Tangsel. Hal itu karena pandemi Covid-19 anjuran pemerintah pusat agar peserta upacara dibatasi.

Pilar mengaku pemilihan lokasi di Lapangan Cilenggang, Kecamatan Serpong karena pertimbangan angka kasus positif Covid-19 telah melandai.

Memang kalaupun ada tapi gejala ringan atau tanpa gejala. Kasus kematian juga sudah tidak ada. “(Angka kasus harian) fluktuatif di Rumah Lawan Covid sudah tidak ada isolasi terpusat,” klaimnya.

**Baca juga: Hujan Lebat, Puluhan Rumah dan Puskesmas di Rawa Buntu Digenangi Air

Pilar pastikan, pemerintah daerah akan mengundang para pemangku kepentingan serta elemen masyarakat di Kota Tangsel untuk bisa ikut upacara 17 Agustus.

“Pak wali kemarin kebijakannya bagaimana masyarakat bisa mencintai negara dengan upacara bersama,” jelasnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email