oleh

Pemkab Tangerang Kirim Enam Ton Beras ke Titik Banjir

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang bertindak cepat menangani banjir yang kini telah melanda sembilan kecamatan di wilayahnya.

 

 

Pihak Dinas Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (DPBPK) setempat menyatakan, bila hingga kini sudah ada enam ton beras dan aneka bahan pangan yang disuplai ke titiki-titik lokasi banjir.

 

“Sejak semalam hingga kini, sudah enam tom beras dan aneka bahan makanan kami kirim untuk warga di titik banjir,” ujar Kepala DPBPK Kabupaten Tangerang, Teteng Jumara, Senin (9/2/2015).

 

Dan, lanjut Teteng, dari hasil koordinasi, rencananya pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten, akan meninjau langsung para korban ke titik-titik banjir. ** Baca juga: Banjir Rendam Sembilan Kecamatan di Kabupaten Tangerang

 

Data yang dilansir Dinas Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (DPBPK) Kabupaten Tangerang, hingga kini ada sembilan kecamatan yang terendam banjir, dari total 12 kecamatan yang dianggap rawan banjir.

 

Kesembilan kecamatan dimaksud meliputi, Kecamatan Tigaraksa, Kemiri, Gunung Kaler, Sepatan, Rajeg, Sukamulya, Pasar Kemis, Kronjo, dan Kecamatan Kosambi.(agm)

Print Friendly, PDF & Email