oleh

Pemerintah Segera Naikan Harga Solar dan Pertalite

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah telah wacanakan segera menaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Alasannya karena selama ini sudah banyak memberikan subsidi untuk BBM jenis solar dan pertalite.

“Subsidi kita kemarin 102 triliun (rupiah). Kita berharap bisa ditekan ke bawah,” kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Panjaitan di Jakarta, Selasa (23/8/2022).

Menurutnya, pemerintah telah mengkalkulasi secara makro. Meski ada pengurangan pemakaian BBM dari munculnya mobil dan motor bertenaga listrik.

“Saya rasa sudah dibuat nanti minggu depan presiden akan mengumumkan mengenai apa dan gimana kenaikan harga nanti,” jelas Luhut.

“Tidak mungkin kita pertahankan karena harga BBM termurah di kawasan ini. Untuk beban terlalu besar bagi APBN ini,” tambahnya.

**Baca juga: Iringan Lagu ‘Anakku Na Burju’ Bikin Tangis Ayah Brigadir J Tak Terbendung

Kenaikan harga BBM tentunya akan terdampak bagi perekonomian masyarakat. Puncak inflasi pun tak bisa dihindari.

Luhut bilang, untuk itu pemerintah sedang menghitung inflasi agar masyarakat tidak terbebani dengan kenaikan BBM.(yud)

Print Friendly, PDF & Email