oleh

Pembangunan SMPN 4 Solear Tergantung Warga

image_pdfimage_print

Kabar6-Pembangunan SMPN 4 Solear di lapangan bola Perumahan Taman Kirana Surya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, menuai kontra dari warga setempat.

Akibatnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Cipta Karya mempertimbangkan pembangunan sekolah diatas lahan itu.

Pembangunan sekolah diatas lahan Fasilitas Sosial (Fasos)/Fasilitasa Umum (Fasum) seluas 1,5 hektar itu akan di realisasikan, setelah adanya solusi dari warga di perumahan itu.

“Semua tergantung warga. Tugas kami kan hanya membangun saja,” ungkap Kepala Bidang Perencanaan Bangunan Dinas Cipta Karya Kabupaten Tangerang, Bambang Sapto, Senin (23/9/2013).

Menurut Bambang, pembangunan gedung sekolah di wilayah kecamatam Solear tetap akan dilakukan. Hanya saja, jika lokasi di lapangan bola itu tidak di setujui warga, kemungkinan besar Pemkab Tangerang akan mencari lokasi lain.

“Kalau pun di lapangan bola itu tidak dapat izin dari warga, terpaksa harus di cancel dan mencari lahan lain. Tapi, kami tetap berharap lahan itu bisa dipakai, supaya prosesnya juga gak begitu ribet,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, puluhan warga perumahan Taman Kirana Surya, memindahpaksakan bahan material berupa batu dan pasir yang di drop oleh pelaksana proyek keluar lapangan bola tersebut.

Warga, tampak marah melihat lahan itu di alihfungsikan sepihak untuk pembangunan sekolah.

Sebab, lapangan bola itu memiliki nilai historis tinggi. Diatas lahan itu, kerap di gunakan warga untuk kegiatan silaturrahmi massal diantaranya, kegiatan olahraga, keagamaan dan lainnya.

Selain itu, lapangan bola tersebut juga dianggap sebagai lahan resapan air, karena di wilayah itu sering dilanda banjir.(din)

Print Friendly, PDF & Email