oleh

Prodia Kampanyekan Preventive Medicine

image_pdfimage_print

Kabar6-Gaya hidup tidak sehat yang dibarengi stres, dapat menyebabkan timbulnya penyakit degeneratif. WHO mencatat, setiap tahunnya penyakit ini menyebabkan kematian hingga 38 juta orang, dengan 3/4 kasus tersebut terjadi di negara berkembang.

 

Ironisnya, 16 juta kematian terjadi pada mereka yang berusia di bawah 70 tahun. Siapa pun dapat mengalami penyakit degeneratif, karena secara alami organ tubuh akan mengalami penuaan.

 

Biasanya, gejala mulai timbul pada usia 40 tahun ke atas. Namun kemunculannya bisa terjadi lebih cepat pada orang dengan gaya hidup tidak sehat. Bahkan saat ini, penyakit degeneratif mulai dialami pada usia muda dan produktif. ** Baca juga: Hirup Aroma Ini, dan Rasakan Manfaatnya

 

Risiko terbesar terjadi pada mereka yang seringkali melalaikan kesehatan, memiliki tingkat stres yang tinggi, dan memiliki faktor risiko seperti prehipertensi, prediabetes, dislipidemia, serta obesitas.

 

Berdasarkan permasalahan tersebut, Laboratorium Klinik Prodia berusaha mengkampanyekan preventive medicine, untuk mencegah perkembangan penyakit degenerative di Indonesia, melalui roadshow talkshow di 18 kota besar. Tidak terkecuali di Kota Tangerang Selatan (Tangsel), yang digelar di Hotel Grand Zuri BSD, Sabtu (25/4/2015) kemarin.

 

“Yakin Sudah Merasa Sehat?” Adalah tema talk show kesehatan yang digelar Laboratorium Klinik Prodia di Tangsel. Hadir sebagai pembicara dr. Roy P. Sibarani, SpPD-KEMD, dan dr. Diah Syarifah, sebagai moderator.

 

Prediabetes, disiplidemia, dan prehipertensi, menjadi topik pembahasan dalam talk show kali ini. Ketiga gangguan kesehatan tersebut seringkali dianggap remeh oleh masyarakat.

 

“Padahal apabila dibiarkan maka gangguan tersebut dapat menyebabkan berbagai penyakit kronis, bahkan kematian,” ujar dr. Roy mengawali pemaparannya mengenai penyakit degeneratif.

 

Roy menganjurkan agar masyarakat baik dewasa, orangtua, maupun anak-anak rutin melakukan pemeriksaan dini, sebagai upaya preventive pencegahan.

 

Mengenai pemeriksaan kesehatan, Reskia Dwi Lestari, SE., MM., Marketing Communication Assistant Manager Laboratorium Klinik Prodia, mengatakan “Untuk skrining awal berbagai panel check up kesehatan telah disediakan untuk mempermudah masyarakat dalam memilih jenis pemeriksaan yang paling sesuai dengan usia, dan kondisi kesehatan seseorang. Selain itu, Prodia juga telah menyediakan panel aellness testrn sebagai pemeriksaan lanjutan, untuk mereka yang berisiko mengalami gangguan kesehatan tertentu. Panel tersebut di antaranya, panel aellness testrnn penyakit kardiovascular, penyakit ginjal, hipertensi, serta obesitas, dan diabetes melitus”.

 

“Melalui panel aellness testrnn, gangguan kesehatan dapat diatasi sedini mungkin dan progresivitas perkembangan penyakit dapat dicegah,” ucap dr. Roy menambahkan.(asri)

Print Friendly, PDF & Email