oleh

Pedagang Kulit Ketupat ” Menjamur ” di Pasar Ciputat

image_pdfimage_print

Pedagang kulit ketupat di Pasar Ciputat.(foto:cep)

Kabar6-Memasuki H-3 Lebaran pedagang dadakan yang menjual daun janur kulit ketupat‎ mulai menggelar lapak di Pasar Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Pendaringan ini menjadi pilihan karena hidangan ketupat merupakan sajian khas bagi mayoritas umat muslim saat Hari Raya Idul Fitri.

Syaiful Dahyar (47), warga Parung Kahuripan salah satu pedagang dadakan yang mengadu nasib dengan berjualan kulit ketupat. Ia mengaku sudah mulai menggelar lapak sejak H-3 Lebaran.

“Saya jualan baru mulai hari ini sampai nanti H-1 Lebaran. Tapi kalau besok sudah habis saya langsung pulang” katanya ditemui kabar6.com, Kamis (22/06/2017) dinihari.

Ia sebutkan, berdagang kulit ketupat hanya musiman. Pekerjaan itu dilakoni sebagai alternatif ekonomi ketika dirinya sedang tidak bekerja sebagai petani lahan garapan di kampungnya.

Menurut Dahyar, dirinya membeli janur pembuat ketupat dari kampungnya. Satu pohon kelapa diborongi senilai Rp10 ribu dengan memanjat sendiri mengambil janurnya

Iapun menjual  janur yang telah dianyam menjadi satu bungkus ketupat sebesar Rp700. “Saya jual per ikat ini jadi 10 ketupat. Harganya Rp 7 ribu.” jelasnya

Dahyar juga menjual kulit janurnya saja. Satu batang dihargai Rp300. “Semua sudah di ikat dalam satu ikatan sebanyak sepuluh lembar jadi harganya Rp3 ribu,” tambahnya.(cep)

 

Print Friendly, PDF & Email