oleh

PDIP Banten Siap Disinfektan Perkampungan dan Ruang Publik

image_pdfimage_print

Kabar6-Seluruh Dewan Pengurus Cabang (DPC) PDI Perjuangan se Banten diberikan bantuan alat semprot disinfektan, untuk mempersempit penyebaran virus covid-19 di Bumi Jawara.

“Sekaligus menginstruksikan kepada seluruh DPC PDI Perjuangan se-Provinsi Banten agar melakukan penyemprotan disinfektan di wilayah masing-masing sebagai upaya menghentikan penyebaran Covid-19,” mata Sekretaris DPD PDI Perjuangan Banten, Asep Rakhmatullah, Jumat (27/03/2020).

Asep tak hanya memberikan berupa alat semprot saja, namun juga brosur dan liflet yang berisikan pencegahan virus Corona, agar dibagikan kepada masyarakat umum.

Mantan Ketua DPRD Banten itu juga memerintahkan seluruh kader PDI Perjuangan se Banten agar menyemprotkan disinfektan ke lokasi publik dan sarana ibadah yang berada di delapan kabupaten dan kota di Banten.

“Kegiatan ini harus dilakukan secara terus-menerus sampai Pemerintah menyatakan Indonesia aman dari Covid-19,” terangnya.

Bagi masyarakat Banten yang ingin wilayah atau perkampungannya disemprotkan disinfektan, bisa mendatangi kantor DPC PDI Perjuangan dan akan dilayani secara gratis. Asalkan, masyarakat mau melakukan secara gotong royong untuk memerangi virus Corona.**Baca juga: Banten Persilahkan Dana Bantuan Digunakan Untuk Penanganan Covid-19.

“Bagi masyarakat yang lingkungannya ingin dilakukan penyemprotan silahkan mendatangi kantor DPC PDI Perjuangan kabupaten kota masing-masing,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email