oleh

PD Pasar Niaga Kerta Raharja Bakal Revitalisasi Pasar Kuta Bumi

image_pdfimage_print

Kabar6-PD Pasar Niaga Kerta Raharja Kabupaten Tangerang bakal membangun ulang Pasar Kuta Bumi di Kecamatan Pasar Kemis.

Hal itu diungkapkan Tony Wismantoro selaku Direktur Operasional PD Pasar Niaga Kerta Raharja.

Dikatakannya, banyaknya keluhan masyarakat terhadap kondisi Pasar Kuta Bumi yang kumuh, tak layak dan tidak terawat, membuat pihaknya melakukan revitalisasi.

“Pasar Kuta Bumi akan kita revitalisasi. Iya sudah disetujui. Sekarang masuk dalam tahapan persiapan tender,” jelas Tony kepada wartawan di kantornya, Rabu (12/6/2019).

Menurutnya, saat ini sudah 400 pedagang yang menyetujui revitalisasi terhadap Pasar Kuta Bumi. Dan, bagi pedagang yang tetap ingin berdagang saat revitalisasi nanti, maka pihak PD Pasar Niaga Kerta Raharja akan menyiapkan pasar sementara.

“Selama proses revitalisasi, kita akan menyiapkan tempat agar para pedagang tetap bisa berbisnis dan memenuhi kebutuhan masyarakat,” paparnya.

Terpisah, Rahmah (40) pedagang sayur di Pasar Kuta Bumi mengaku sangat bersyukur atas rencana PD Pasar Niaga Kerta Raharja untuk revitalisasi.

“Ya mau banget mas. Ketimbang berkecimplung di pasar kumuh dan berbau busuk seperti ini terus. Aku sama pedagang yang lain udah menyetujuinya,” tutur Rahmah.

**Baca juga: Pengunjung Pasar Kuta Bumi Keluhkan Lantai Licin dan Bau Tak Sedap.

Senada, Ikbal (38) pedagang ikan menerangkan bahwa dirinya juga menyetujui rencana revitalisasi Pasar Kuta Bumi itu.

“Kami pedagang butuh tempat yang layak dan bersih om. Bukan kumuh dan tak terawat seperti sekarang ini,” pungkasnya. (Jic)

Print Friendly, PDF & Email